Pages

Resep Jagung Bakar Pedas Manis Enak Mudah

Resep Jagung Bakar Pedas Manis Enak Mudah - Jagung merupakan sumber karbohidrat yang bisa kita olah menjadi berbagai menu masakan. Resep mengolah jagung juga tidak terlalu rumit. Semuanya sangat mudah kita coba dan praktekkan sendiri di rumah. Ada jagung bakar, jagung rebus, bakwan jagung, sup jagung, es serut jagung, jagung keju, maupun tumis jagung.

Untuk kali ini saya akan mengajak kalian untuk mencoba membuat jagung bakar rasa pedas manis. Selain mudah ditemukan, jagung sangat enak juga diolah menjadi jagung bakar yang sangat menggoda untuk dicicipi di saat musim hujan seperti ini.

Selain diolah menjadi jagung bakar, jagung juga bisa diolah menjadi bolu jagung. Dijamin resep dari dapursaja ini sangat mudah dan praktis kalian coba sendiri di rumah. Langsung saja berikut adalah cara membuat jagung bakar pedas manis paling enak dan mudah dengan Resep Jagung Bakar Pedas Manis Enak Mudah berikut.

Resep Jagung Bakar



Resep Jagung Bakar Pedas Manis Enak Mudah


Bahan Membuat Jagung Bakar Paling Praktis di Rumah :
  • 8 buah jagung manis utuh berkulit kupas bersihkan dan biarkan batangnya

Bahan Olesan:
  • 60 gram margarin dilelehkan
  • 1 sendok makan madu
  • 100 gram saus tomat
  • 2 sendok makan saus sambal


Cara Membuat Jagung Bakar Pedas Manis Enak Di Rumah :
  1. Campur margarin, madu, saus tomat, dan saus sambal. Aduk rata.
  2. Bakar jagung sambil dioles sampai matang.
  3. Resep Jagung Bakar Pedas Manis Enak Mudah
Untuk 8 porsi

Demikianlah cara membuat jagung bakar pedas manis paling enak dan sederhana yang bisa kalian coba sendiri di rumah dengan mudah dan praktis. Semoga Resep Jagung Bakar Pedas Manis Enak Mudah ini bisa bermanfaat untuk kalian semua. Selamat mencoba.

Baca Juga:
READ MORE - Resep Jagung Bakar Pedas Manis Enak Mudah

RESEP KRENGSENGAN DAGING SAPI

Resep Cara Membuat Krengsengan Daging Sapi
RESEP KRENGSENGAN DAGING
Masakan olahan daging sapi, kambing, ayam atau lainnya hingga jeroannya merupakan menu asli nusantara dengan kuah kental serta campuran petis udang dan kecap manis sebagai bumbu khasnya bahkan biasa juga dikombinasikan dengan rasa pedas. Makanan ini sangat populer sebagai kuliner khas Jawa Timur, baik dalam menu makan sehari-hari atau sebagai menu spesial lebaran atau idul adha. Berikut adalah salah satu variasi cara membuat krengsengan daging sapi yang enak dengan bumbu yang cukup sederhana.

Bahan dan bumbu :
  • 500 gram daging sapi
  • 1,5 buah jeruk nipis
  • 2 lembar daun salam
  • 2 batang serai digeprek
  • 5 buah tomat cherry merah belah dua
  • 3 cm lengkuas digeprek
  • 1 sdm petis udang
  • 8 sdm kecap manis
  • 1/2 sdt kaldu bubuk atau sesuai selera
  • 1/2 sdt garam atau secukupnya
  • 1 sdt merica bubuk
  • 450 air
  • 5 sdm minyak untuk menumis
Haluskan :
  • 3 buah cabe merah besar
  • 5 buah cabe rawit merah
  • 7 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 3 cm jahe
  • 3 butir kemiri sangrai
CARA MEMBUAT KRENGSENGAN DAGING SAPI :
  1. Potong-potong daging sapi sesuai selera dan cuci bersih, rendam dengan 1 buah air jeruk nipis selama kurang lebih 15 menit.
  2. Panaskan minyak lalu tumis bumbu halus, daun salam, serai, lengkuas dan petis udang hingga harum. Masukkan potongan daging, aduk-aduk dan masak hingga berubah warna kemudian tuang air dan aduk rata.
  3. Setelah mendidih, masukkan garam, kaldu bubuk dan merica serta 1/2 buah air jeruk nipis dan tomat cherry. Aduk rata dan masak hingga kuah mengental.
  4. Terakhir masukkan kecap manis, tutup wajan sambil sesekali diaduk serta masak hingga kuah mulai menyusut, mengental dan daging empuk. Setelah matang, angkat dan siap untuk disajikan.
READ MORE - RESEP KRENGSENGAN DAGING SAPI

Resep Ayam Goreng Kremes Suharti



Resep Ayam Goreng Kremes Suharti yg Spesial. Hampir sama proses cara membuat nya degn kraton & mbok berek dengan tepung beras sperti kalasan. dgn demikian pembaca akan dituntun tahap demi tahap sampai mampu tuk menciptakan masakan dr bahan daging ayam yg enak dgn bumbu sederhana namun rasa spesial.

Ayam goreng kremes memang sudah sangat terkenal di dunia kuliner khas indonesia, masakan dari
READ MORE - Resep Ayam Goreng Kremes Suharti

Resep Bolu Kukus Sprite Empuk


Cara membuat bolu kukus sprite- anda pasti sudah tidak asing lagi yang namanya bolu kan ? yupz, kue bolu adalah salah satu kue basah khas indonesia yang sangat populer di kalangan masyarakat kita khususnya para kaum ibu rumah tangga. Biasanya kudapan ini berperan sebagai camilan praktis buat tamu undangan yang berkunjung kerumah atau bisa juga kita jadikan sebagai pengganti jajan anak di sekolah
READ MORE - Resep Bolu Kukus Sprite Empuk

Resep Membuat Bubur Merah Abang Putih Gurih

Resep Membuat Bubur Merah Abang Putih Gurih - Masakan Jawa terkenal dengan makanannya yang manis atau legit. Salah satunya adalah bubur abang putih. Abang dalam bahasa Indonesia diartikan merah. Walaupun pada kenyataannya buburnya bukan merah melainkan coklat.

Bubur merah putih ini, biasanya digunakan masyarakat orang jawa  untuk memperingati hari kelahiran anak. Namun, sekarang ini bubur abang putih sudah menjadi makanan tradisional yang tidak harus di makan saat memperingati hari lahir anak. Rasanya yang manis, gurih, lembut, dan enak, membuat bubur merah putih ini sangat disukai oleh banyak orang.

Untuk membuat bubur merah putih ini tidaklah sulit, melainkan sangat mudah sekali. Hanya membutuhkan beras, gula merah, santan, garam, dan daun pandan. Tidak percaya? Berikut adalah Resep Membuat Bubur Merah Abang Putih Gurih dari dapursaja yang bisa kalian coba di rumah.

Resep Bubur Merah Putih


Resep Membuat Bubur Merah Abang Putih Gurih

Resep Membuat Bubur Merah Abang Putih Gurih


Bahan Membuat Bubur Abang Putih Jawa :
  • Beras 300 gram ( dicuci bersih )
  • Gula merah 300 gram ( diiris-iris tipis )
  • Santan 1 1/2 liter ( dari 1 butir kelapa )
  • Daun pandan 2 lembar ( dibuat simpul )
  • Garam secukupnya

Cara Membuat Bubur Merah Putih Gurih :

  1. Pertama-tama rebus beras bersama santan lalu masukkan daun pandan dan garam. Aduk terus sampai menjadi bubur.
  2. Setelah menjadi bubur, bagi bubur menjadi dua bagian .
  3. Masak salah satu bagian bubur dengan ditambah irisan gula merah. Aduk sampai berwarna merah kecoklatan. Angkat .
  4. Resep Membuat Bubur Merah Putih Gurih siap disajikan .
Demikianlah cara membuat bubur merah putih ala dapursaja yang paling praktis dan gurih. Semoga Resep Membuat Bubur Merah Abang Putih Gurih ini bisa bermanfaat untuk kalian semua. Selamat mencoba dan jangan lupa kunjungi terus resep dapursaja.

Baca Juga:
    READ MORE - Resep Membuat Bubur Merah Abang Putih Gurih

    resep memasak ikan mas acar kuning


    Bahan :

    1 ekor ikan mas, balur garam, air asam


    Acar:

    1/2 buah mentimun, potong batang korek api
    1/2 buah wortel, potong batang korek api
    250  cc santan dari ¼ butir kelapa
    1 sendok makan air jeruk nipis
    4 butir bawang merah
    3 ruas jari kunyit
    Garam, gula pasir secukupnya




    cara masak ikan mas bumbu kuning

    Goreng ikan mas sampai matang, letakan  di piring, sisihkan,
    Tumis bumbu yang
    READ MORE - resep memasak ikan mas acar kuning

    kreasi resep mangut lele santan pedas

    Bahan A:

    2 ekor lele Potong melintang jadi 3
    Garam secukupnya
    Air asam secukupnya
    50 Gram terigu
    minyak secukupnya untuk menggoreng

    Bahan B:

    6 Butir bawang merah
    3 siung bawang putih
    4 buah cabai rawit
    2  buah cabai hijau
    2 Lembar daun salam
    1 batang serai, memarkan
    350 cc santan dari ½ butir kelapa
    2 sendok makan air asam
    Garam, gula merah secukupnya
    Minyak secukupnya untuk menumis
    READ MORE - kreasi resep mangut lele santan pedas

    kreasi resep kue segitiga kacang keju

    Bahan untuk kue

    mentega 110 gr
    pindakas 110 gr
    gula halus 35 gr
    garam secukupnya
    keju 110 gr
    tepung terigu 310 gr
    kuning telur secukupnya
    selai kacang tanah




    cara membuat kue kacang keju

    kocok hingga lembut mentega,keju krim, telur, gula, dan selai kacang
    kemudian masukkan tepung terigu dan keju yang telah diparut, semua bahan kue diaduk hingga rata.
    giling adonan kue di atas selembar
    READ MORE - kreasi resep kue segitiga kacang keju

    Resep Gulai Rebung Spesial Pedas

    Resep Gulai Rebung

    Resep Cara Membuat Sayuran Gulai Rebung Pedas Yang Nikmat


    Bahan-bahan dan bumbu masak:
    • 500 gr rebung muda, iris tipis
    • 100 gr udang segar, bersihkan
    • 1 ruas lengkuas, memarkan
    • 1 batang serai, memarkan
    • 2 lembar daun salam
    • 700 ml santan kental
    • 2 lembar daun jeruk, buang punggung daunnya
    • gula secukupnya
    • garam secukupnya
    Bumbu yang dihaluskan:
    • 5 buah cabai rawit 
    • 3 siung bawang putih
    • 8 butir bawang merah
    • 2 ruas (2cm) kunyit

    Cara membuat:
    1. Rebus terlebih dahulu irisan rebung dengan menambahkan 1 sdm gula pasir hingga matang, ini bertujuan untuk menghilangkan bau dan rasa pahitnya. Buang air sisa rebusan, lalu cuci rebung dengan air hangat. Sisihkan.
    2. Tumis semua bahan bumbu yag sudah dihaluskan, masukkan serai, lengkuas, daun salam, dan daun jeruk hingga harum. Masukkan udang segar dan tumis hingga berubah warna.
    3. Terakhir, masukkan santan, gula dan garam secukupnya. Masukkan rebung yang sudah direbus,lalu masak sampai kuah sayur menyusut atau sampai bumbu meresap.
    4. Angkat dan sajikan gulai rebug bersama nasi hangat.. Yummi..!
    READ MORE - Resep Gulai Rebung Spesial Pedas

    RESEP TELUR BUMBU PETIS ENAK DAN SEDERHANA

    Cara Membuat Telur Bumbu Petis Resep Enak Sederhana
    RESEP PETIS TELUR
    Petis dengan macam jenisnya sangat populer terutama di daerah Jawa Timur, warnanya coklat pekat bahkan kehitaman bercita rasa gurih dan manis ini biasa digunakan sebagai bumbu dari berbagai aneka masakan yang enak dan sederhana tetapi lezat.

    Resep telur bumbu petis merupakan salah satu masakan sederhana yang enak diolah dengan bumbu khas nusantara ini. Cara membuatnya yang mudah tentu bisa memberi variasi dalam menu makan sehari-hari di rumah.

    Bahan dan bumbu :
    • 10 butir telur rebus
    • 2 batang serai digeprek
    • 2 lembar daun jeruk
    • 1 sdm penuh petis udang
    • 300 ml santan dari 1/2 butir kelapa
    • 1/2 sdt garam
    • 1/2 sdt kaldu bubuk atau penyedap rasa seseuai selera
    • 10 buah cabe rawit merah utuh
    • minyak untuk menggoreng dan menumis
    Haluskan :
    • 7 butir bawang merah
    • 2 siung bawang putih
    • 3 buah cabe merah besar
    • 4 cm kunyit
    CARA MEMBUAT TELUR BUMBU PETIS
    1. Kupas cangkang telur rebus lalu goreng hingga berkulit dan berwarna kuning kecoklatan, angkat dan tiriskan dari minyak.
    2. Panaskan 4 sdm minyak lalu tumis bumbu halus, petis, daun jeruk dan serai hingga harum. Tuang santan, aduk- aduk rata lalu masukkan telur yang sudah digoreng tadi.
    3. Masukkan juga cabe rawit merah, garam dan kaldu bubuk. Aduk-aduk sesekali agar santan tidak pecah kemudian masak hingga matang dan kuah mengental. Angkat dan siap untuk disajikan.
    READ MORE - RESEP TELUR BUMBU PETIS ENAK DAN SEDERHANA

    Kreasi PIZZA davina (PIZZA PISANG RAJA) by.Sambel Pecelnganjuk




    Kreasi PIZZA davina (PIZZA PISANG RAJA) 
    by.Sambel Pecelnganjuk

    sebenarnya agak segan juga shere di sini, ibu2 respon kalau di kasih info tapi 3 pertanyaan saya yg minta bantuan cuma menghasilkan like tanpa jawaban, tapi yah sudah lah, saya ihklas shere sebelumnya memang g minta imbalan,
    ini terutama buat bunda yang sedang usaha pizza untuk inovasi pizzanya menghadapi Pelanggan yg tidak suka keju juga pedas, untuk doughnya saya masih pake NO TIME DOUGH
    (METODE NE TIME DOUGH)
    Saya biasanya tiap mengadoni selalu 2kg bunda semua jika ingin di bawah itu bs membaginya
    Bahan Dough/Adonan:
    - 2kg tepung terigu cakra
    - 1 sdm ragi fernipan ( larutkan dengan 4 sdm air hangat bersama sedikit gula)
    - 1 sdm garam
    - 7sdm gula pasir
    - Baking powder
    - Bread improve
    - 150 ml minyak goreng/minyak zaitun
    - 350 ml air putih suam2 kuku ( hangat)jika kurang bs di tambah
    - 2 butir telor
    - 1kaleng tinggi skm putih (untuk 6kg tepung,berarti 2 kg tepung 1 kaleng bagi 3)( di larutkan dalam air bersama gula )
    - mentega putih 3 sdm
    Cara Membuat:
    1. Siapkan mangkok besar, masukkan semua bahan kering Aduk hingga tercampur rata.
    2. Lubangi bagian tengah tepung terigu seperti membuat sumur, lalu tuangkan bahan basah (telor dan minyak goreng). Aduk campuran adonan pizza dengan menggunakan tangan pelan2 sambil di tambahkan air yang telah di campur susu dan gula, setelah tercampur tambahkan mentega putih aduk lagi hingga rata.
    3. Istirahatkan adonan roti selama kurang lebih 5 menit ( agar terjadi proses gluten) dan ini adalah trik supaya adonan cepat kalis, ini lebih cepat dari pada terus menerus di adoni.setelah cukup kalis dengan di tandai adonan tidak mudah sobek saat di coba di tarik lebar.
    4. Banting bating adonan minimal hingga 50 kali.
    Kemudian baru istirahatkan -/+1 jam hingga mengembang dua kali lipat. Jangan lupa olesi luar adonan dengan miyak, kemudian kempeskan adonan bentuk sesuai selera. Tanpa harus di istirahatkan kembali langsung oven.
    NB :
    - dengan metode ini kelebihannya dough mudah sekali di bentuk berbagai bentuk rumit karna tingkat elastis nya masih utuh, saat di tarik tidak mudah sobek
    - lebih singkat waktu proses pengulenan serta fermentasinya
    - metode ini roti akan mengenbang saat proses pemanggangan
    - kelemahan proses ini jelas menggunakan banyak bahan tambahan, seperti pengenbang dan pelembut (baking powder dan bread improve)
    - aroma roti ini kurang istimewa
    - perlu tenaga extra (kerna perlu di banting untuk mendapat kelembutan roti)
    untuk tengahnya saya pakai trik roti, gambar 2, pada tepian bintang atau gir, saya isikan fla susu + lumatan pisang raja juga yang ada di bawah , untuk olesan saya pakai fla tadi.susunan pisang raja
    Fla susu:
    cairkan 3 cct skm , tanbahkan secukupnya gula pasir serta garam, aduk terus hingga agak mendidih, kemudian tambahkan tepung maizena yag di cairkan dengan air dingin (bukan air kulkas) masukkan, masak hingga mengental, tambahkan lumatan pisang raja,
    untuk susunan pisang, saya tambahkan caramel jadi setelah di iris saya celupkan cairan caramel bertujuan untuk mendapat warna coklat yang cantik.
    READ MORE - Kreasi PIZZA davina (PIZZA PISANG RAJA) by.Sambel Pecelnganjuk

    Resep Templek(Ampas Tahu dibumbui pedes kemudian digoreng) by.Mila Kamelia Adi




    Setelah kemarin dibuat terngiler ngiler sama postingan bunda ria j tentang ranjem/temlek(ampas tahu dibumbui pedes kmudian digoreng)...ahirnya pagi ini jadi juga bikin temlek..sedepnya pedesnya..terobati deh kangenya...hehehehe..

    Resep Templek(Ampas Tahu dibumbui pedes kemudian digoreng)
    by.Mila Kamelia Adi 

    Resep temlek..barangkali ada yg mau bikin..bahan
    Ampas tahu
    Cabe rawit setan 10biji

    Bawang merah 
    Bawang putih
    Ketumbar
    Garam
    Gula merah
    Daun bawang 

    Cara membuat
    Bumbu diulek kmuduan campurkan dngan ampas tahu aduk hingga rata cicip setelah pas bentuk kecil kecil.kmudian dicelup tepung gorengan..goreng hingga matang..angkat sajikan...selamat mencoba..
    READ MORE - Resep Templek(Ampas Tahu dibumbui pedes kemudian digoreng) by.Mila Kamelia Adi

    Resep Membuat Lasagna Panggang Rumahan Mudah

    Resep Membuat Lasagna Panggang Rumahan Mudah - Jika kalian mendengar kata lasagna, mungkin sebagian dari kalian ada yang belum tau. Tapi jika saya bilang pasta, pasti kalian tau. Iya, lasagna adalah sejenis pasta yang di panggang. Makanan ini menjadi makanan tradisional Italia, namun sudah sangat membumi di Indonesia.

    Cara membuat lasagna sangatlah mudah. Hampir sama seperti kita membuat spaghetti dan pasta. Kali ini, saya akan mengajak kalian untuk membuat lasagna sendiri di rumah ala pizza hut dan ncc. Pastinya dengan cara di panggang. Sebetulnya boleh saja kalian kukus, namun kalau saya lebih suka jika di panggang. Rasanya lebih enak. Tapi semua itu kembali ke selera.

    Untuk pasta lasagnanya kalian bisa memilih lasagna kentang, atau apasaja boleh. Tak perlu takut dan ragu. Resep Membuat Lasagna Panggang Rumahan Mudah ala dapursaja ini sangat mudah dan enak. Kalian bisa mencoba membuat lasagna panggang enak ini bersama keluarga tercinta.

    Resep Lasagna


    Resep Membuat Lasagna Panggang Rumahan Mudah

    Resep Lasagna Panggang Rumahan Praktis


    Bahan Membuat Lasagna Panggang Keju Sederhana :
    • 6 lembar lasagna rebus

    Bahan Tumisan:
    • 2 siung bawang putih cincang halus
    • 1/2 buah bawang bombay cincang halus
    • 250 gram daging giling
    • 2 buah tomat rebus, buang biji dan kulitnya, potong dadu
    • 5 sendok makan tomato pasta
    • 1 1/2 sendok teh garam
    • 3/4 sendok teh merica hitam bubuk
    • 250 ml susu cair
    • 1 sendok teh oregano
    • 1/2 sendok teh basil
    • 1 sendok makan minyak zaitun untuk menumis

    Bahan Saus Keju:
    • 2 sendok makan margarin
    • 2 sendok makan tepung terigu protein sedang
    • 250 ml susu cair
    • 100 gram keju cheddar parut
    • 1/8 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk


    Cara Membuat Lasagna Panggang Praktis Di Rumah Sendiri :

    1. Tumisan, tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Masukkan daging giling. Aduk sampai berubah warna.
    2. Tambahkan tomat dan tomato pasta. Aduk rata.
    3. Masukkan susu cair, garam, dan merica bubuk. Masak sampai matang.
    4. Tambahkan oregano dan basil. Aduk rata. Angkat.
    5. Saus keju, panaskan margarin. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai berbutir. Tuang susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin. Masukkan keju cheddar parut, garam, dan merica bubuk. Masak sampai meletup-letup.
    6. Tata lasagna didasar pinggan tahan panas yang dioles margarin. Beri tumisan. Tata lasagna. Beri tumisan. Tata lasagna. Beri tumisan. Lakukan sampai habis. Siram saus keju.
    7. Letakkan di loyang. Oven 50 menit dengan suhu 170 derajat Celsius sampai matang.
    Untuk 6 porsi

    Resep Lasagna Keju Panggang Ala Pizza Hut


    Demikianlah cara membuat lasagna keju panggang paling praktis dan sederhana yang bisa kalian coba sendiri di rumah kalian masing-masing. Semoga  Resep Membuat Lasagna Panggang Rumahan Mudah dari dapursaja ini bisa menginspirasi kalian. Terimakasih sudah berkunjung. Selamat mencoba resep lasagna panggang.

    Baca Juga:
    READ MORE - Resep Membuat Lasagna Panggang Rumahan Mudah

    Resep Cah Kangkung Tauco Saus Tiram Enak

    Resep Cah Kangkung Tauco Saus Tiram Enak - Cah kangkung atau biasa kita kenal dengan tumis kangkung merupakan menu makanan paling mudah kita buat di rumah. Menu masakan ini tidak membutuhkan banyak waktu dan bahan sayuran lain.

    Dengan adanya Resep Cah Kangkung Tauco Saus Tiram Enak dari dapursaja ini, kalian bisa mengolah kangkung menjadi cah kangkung enak namun sangat sederhana. Resep cah kangkung ini juga bisa kalian kreasikan dengan udang, telur puyuh, terasi, maupun polos atau sederhana saja.

    Resep cara membuat oseng kangkung, kalau kata orang jawa, selain enak juga sangat kaya akan manfaat. Karena, kangkung bisa mengurangi kolestrol, mengobati anemia, sembelit, diabetes dan meningkatkan kekebalan tubuh. Jadi, walaupun murah bukan berarti murahan kan? Yuk kita memasak cah kangkung tauco saus tiram enak.

    Resep Cah Kangkung


    Resep Cah Kangkung Tauco Saus Tiram Enak

    Resep Cah Kangkung Tauco Saus Tiram Enak


    Bahan Membuat Tumis Kangkung Sederhana Polos:
    • 2 ikat (400 gram) kangkung , dipetiki
    • 3 siung bawang putih , dicincang kasar
    • 5 butir bawang merah , dicincang kasar
    • 1 sendok makan taoco asin
    • 2 buah cabai merah besar , dibuang bijinya
    • 1/2 sendok makan saus tiram
    • 2 sendok teh garam
    • 1/2 sendok teh merica bubuk
    • 1 sendok teh gula pasir
    • 150 ml air
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis


    Cara Membuat Cah Kangkung Enak Saus Tauco Tiram Praktis :

    1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum.
    2. Masukkan taoco dan cabai merah cincang. Aduk rata.
    3. Tambahkan kangkung, aduk sampai setengah layu. Bubuhi saus tiram, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
    4. Tuang air. Masak sampai matang.
    Seperti itulah cara mengolah kangkung menjadi cah kangkung dengan cara ditumis paling sederhana, praktis, polos, dan yang pasti sangat enak. Jika kalian tidak suka tauco dan saus tiram, kalian bisa menggantinya dengan kecap manis. Dan jika kalian suka pedas, cabainya bisa ditambah lagi.

    Semoga  Resep Cah Kangkung Tauco Saus Tiram Enak ala dapursaja ini bisa menginspirasi kalian untuk masak apa hari ini. Sangat mudah sekali bukan? Terimakasih sudah berkunjung ke resep praktis dapursaja ini. Tetap terus coba resep dapursaja lainnya ya. Selamat mencoba.

    Baca Juga:
    READ MORE - Resep Cah Kangkung Tauco Saus Tiram Enak

    Resep Bikin Gudeg Nangka Jogja


    Bila anda pecinta kuliner masakan khas dari Yogyakarta, tentu anda tidak akan melewatkan menu gudeg ini, selain rasanya yang gurih manis, tambahan ayam juga membuat gudeg semakin gurih. Untuk membuat gudeg tidaklah sulit, yang di butuhkan hanyalah kesabaran menunggu agar gudeg dapat matang sempurna. Masak secara perlahan agar terkstur gudeg tetap enak, namun dapat meresap hingga ke dalam.






    READ MORE - Resep Bikin Gudeg Nangka Jogja

    RESEP AYAM TUTURUGA OPOR ENAK KHAS MANADO

    Cara Membuat Ayam Tuturuga Resep Manado
    Resep Ayam Tuturuga - Opor ayam enak yang merupakan masakan khas Manado Sulawesi Utara ini memiliki khas cita rasa tersendiri. Perpaduan bahan dan bumbu tuturuga membuat sajian kuliner olahan ayam ini bisa menjadi hidangan spesial keluarga dengan cita rasa yang lezat, gurih dan pedas. Cara membuat ayam tuturuga dengan mudah dapat mengikuti panduan resep di bawah ini.

    RESEP AYAM TUTURUGA
    Bahan dan bumbu :
    • 1 kg daging ayam
    • 1 buah jeruk nipis
    • 4 batang serai digeprek
    • 3 lembar daun pandan dipotong-potong 3 cm
    • 5 lembar daun jeruk
    • 1 ikat daun kemangi dipetik daunnya
    • 100 ml santan kental dari 1 butir kelapa
    • 600 ml santan encer dari sisa perasan santan kental
    • 1 sdt gula pasir
    • 1/2 sdt kaldu bubuk atau sesuai selera
    • garam secukupnya
    • minyak untuk menumis
    Haluskan :
    • 2 jari telunjuk (20 cm) kunyit bakar
    • 4 cm jahe
    • 5 butir kemiri sangrai
    • 7 butir bawang merah
    • 1 siung bawang puith
    • 7 buah cabe rawit merah atau sesuai selera pedas
    • 4 buah cabe merah keriting
    CARA MEMBUAT AYAM TUTURUGA
    1. Potong-potong daging ayam sesuai selera lalu cuci bersih. Lumuri dengan air jeruk nipis dan taburi garam secukupnya, aduk rata dan biarkan selama 30 menit.
    2. Tumis bumbu halus, daun jeruk, daun pandan dan serai hingga harum. Masukkan potongan ayam, aduk dan masak hingga berubah warna.
    3. Tuang santan encer, aduk-aduk dan beri garam, gula pasir serta kaldu bubuk lalu terus aduk hingga mendidih. Tuang santan kental dan aduk lagi sampai merata.
    4. Tutup wajan (ungkep), masak sambil diaduk sesekali hingga kuah menyusut serta dagingnya matang dan empuk.
    5. Setelah menyusut, masukkan daun kemangi lalu aduk rata dan masak hingga daun kemangi layu. Matikan api, angkat dan siap untuk dihidangkan.
    READ MORE - RESEP AYAM TUTURUGA OPOR ENAK KHAS MANADO

    Resep Nugget Tempe Enak Empuk


    Resep Nugget Tempe sederhana sangat cocok untuk anda yang ingin sekali mencicipi rasa nugget yang murah meriah ini. Tempe yang sudah cukup akrab dengan orang indonesia, membuat makanan ini begitu dikenal oleh berbagai kalangan.



    Selain resep nugget tempe , sebelumnya kami juga telah menghadirkan variasi rasa lain yang tak kalah enak. Seperti resep nugget ayam , nugget ikan, nugget sayur,
    READ MORE - Resep Nugget Tempe Enak Empuk

    resep gulai ayam khas indonesia

    bahan dan bumbu gulai ayam

    1 ekor ayam
    10 buah cabe merah ( bisa ditambah sesuai selera )
    i bungkus penyedap rasa royco
    6 sendok makan minyak samin
    1 ruas jari kunyit
    1 ruas jari lengkuas
    4 sendok irisan bawang merah
    3 siung bawang putih, iris halus
    3 sendok makan kelapa gongseng ( yang sudah halus )
    2 gelas santan
    4 sendok makan ketumbar
    1 sendok teh adas halus
    1 potong kayu manis
    2 buah garda
    READ MORE - resep gulai ayam khas indonesia

    resep masakan gulai udang

    Bahan bahan untuk memasak gulai udang

    1 kilo gram udang basah
    6 buah cabe hijau
    2 sendok makan cabe giling
    ¼ kilo gram kentang
    5 buah belimbing sayur
    3 buah bawang merah
    2 siung bawang putih
    1 lembar daun jeruk purut
    1 lembar daun kunyit
    1 ruas ibu jari sereh,  jahe serta kunyit
    4 gelas santan
    garam secukupnya.




    cara membuat masakan gulai udang

    Bersihkan udang. Haluskan Jahe, kunyit serta
    READ MORE - resep masakan gulai udang

    Ikan Kuwe Bakar Bumbu Jimbaran. by.Priskila Jen Tjun



    Ikan Kuwe Bakar Bumbu Jimbaran. 
    by.Priskila Jen Tjun 

    Bahan:
    -1 ekor ikan kuwe segar sekitar 500 gr (atau ikan lain sesuai selera)
    -Margarine
    -Kecap Manis 
    -Gula Pasir
    -Saus Tiram
    -Jeruk Lemon/Nipis
    -Asam Jawa
    -Garam
    -Minyak utk tumis bumbu
    Bahan Bumbu yg di haluskan :
    -2-4 siung bawang merah
    -2-3 siung bawang putih
    -4-6 buah cabe merah(saya tdk pakai)
    -2 sdm ketumbar
    -5 buah kemiri
    -3 biji buah asam(saya pakai asam jawa)
    -2-3 cm lengkuas
    -Air secukupnya
    Cara nya :
    -Bersihkan ikan belah 2 bagian dgn cara fillet samping.
    -Lumurin Air jeruk nipis atau lemon
    dan sedikt garam.Sisihkan
    -Tumis bumbu bumbu yg sudah di haluskan sampai harum.
    -Beri garam,saus tiram,dan air asam jawa.
    -Masukkan air aduk aduk sampai agak kering.
    -Angkat.
    -Lumurin /oles ikan dengan margarine dan bumbu yg sudah di tumis .
    -Ikan siap di bakar sampai mateng.
    Selesai.
    Untuk sambal cocol nya saya pakai ala saya sendiri.
    -Bawang merah iris
    -Cabe merah dan rawit iris
    -Tomat Merah potong dadu kecil
    Campur jadi satu,masukkan
    -Kecap Manis
    -Gula
    -Garam
    -Air jeruk nipis/Jeruk limau/cuka
    Ikan Kuwe Bakar Bumbu Jimbaran siap di santap dengan sambal mentah.
    Untuk sambel mentah jimbaran sobat bisa liat di google ya....
    Sumber Resep Hasil Intip2 Google Koki Kita,tanya tanya Chef Andi Sinulingga.Dan di modifikasi sendiri.
    Thanks Koki Kita dan Chef Andi Sinulingga.
    READ MORE - Ikan Kuwe Bakar Bumbu Jimbaran. by.Priskila Jen Tjun

    Resep Sop Ceker Ayam Kentang Yang Enak

    Download Resep Sop Ceker Ayam.PNG

    Resep Membuat Sop Ceker Ayam - Mau makan yang seger-seger dan hangat berkuah untuk menu keluarga sore ini? Mungkin pilihan yang tepat adalah sop ceker. Ceker ayam bukan hanya kenyal dan empuk, namun juga punya banyak nutrisilho ladies. Penasaran kan? Yuk coba resep sop ceker ayam dibawah ini, dijamin enak!

    Bahan-bahan:

    • 1 kg ceker ayam, bersihkan
    • 3 buah kentang, potong dadu
    • 3 buah wortel, kupas, potong tipis
    • 6 buah buncis, bersihkan dan potong-potong
    • 1-2 batang seledri
    • 4 batang daun bawang potong-potong sepanjang 3 cm

    Bumbu halus:
    • 3 siung bawang putih
    • 4 siung bawang merah
    • 1 ruas kunyit
    • 1 ruas jahe
    • merica secukupnya
    • garam dan gula secukupnya

    Cara Membuat Sop Ceker Yang Enak:

    1. Rebus ceker ayam kedalam panci hingga empuk +- 15 menit.
    2. Haluskan semua bahan bumbu dan tumislah sampai harum. Selajutnya, masukkan irisan daun bawang dan aduk hingga harum.
    3. Masukkan irisan kentang, irisan wortel, dan buncis ke dalam panci. Masukkan bumbu dan aduk hingga rata. Tunggu sampai matang.
    4. Angkat dan Sajikan Sop Ceker Ayam Kentang yang barusan dibuat.
    READ MORE - Resep Sop Ceker Ayam Kentang Yang Enak

    Otak Otak goreng by.Diandra Yusuf



    Otak Otak goreng
    by.Diandra Yusuf

    Bund saya bikin otak2 ikan gabus sendiri karna q doyan bgt otak skrg dah bisa bikin sendiri lebih sehat,aman wangi dan rasany enak..
    Beli d luar skrg ngeri banyak berita otak2 dari ikan busuk dan mengandung formalin..


     Ini bund resep nya.

    Bahan:

    250 gram daging ikan tenggiri.atau ikan gabus, dihaluskan
    1 putih telur
    20 gr tepung hunkwe
    10 gr tepung tapioka
    30 ml air santan (2 sdm)
    1 batang daun bawang iris halus
    1/2 sdt garam (secukup rasa)
    1/2 sdt gula pasir
    1/4 sdt lada halus
    1 sdm minyak goreng

    Bumbu Halus:
    3 butir bawang merah
    3 siung bawang putih

    Cara Membuat:

    Otak-Otak Goreng:
    1. Aduk ikan tenggiri dan putih telur sampai tercampur rata. Tambahkan air santan, bumbu halus, daun bawang iris, garam, lada halus, dan gula pasir, aduk hingga rata dan kalis (licin dan halus).
    2. Masukkan tepung hunkwe dan tepung tapioka, aduk hingga rata. Tuangkan minyak goreng, aduk dan uleni hingga rata dan kalis. Kondisi adonan lembek dan lengket ditangan, jangan ditambah lagi dengan tepung tapioka yaa...nanti kalau matang malah keras, cukupkan dan biarkan adonan dalam keadaan seperti itu.
    3. Lumuri kedua telapak tangan dengan minyak goreng, lalu ambil secukupnya adonan otak-otak bentuk dengan memilin agak panjang. Kemudian kukus selama kurang lebih 15 menit. Dinginkan.

    Cara Penyajian:
    1. Goreng otak-otak yang sudah dingin hingga berkulit dan coklat keemasan, potong2 sesuai selera.
    2. Sajikan otak-otak goreng hangat dengan siraman saus kacang. Bisa ditambahkan kecap manis dan saus sambel bila ingin lebih mantap
    READ MORE - Otak Otak goreng by.Diandra Yusuf

    Resep Peyek Kacang Teri Renyah


    Saat makan biasanya anda selalu membutuhkan lauk pendamping yang renyah, salah satu yang dapat kita coba buat di rumah adalah peyek, peyek yang kami buat adalah peyek dengan isi kacang tanah dan teri nasi, rasanya gurih dan renyah, memang sangat tepat di jadikan sebagai pendamping makan anda, di jamin seluruh anggota keluarga bakalan ketagihan. Kita juga bisa membuat cemilan tahu crispy renyah
    READ MORE - Resep Peyek Kacang Teri Renyah

    RESEP SAMBAL GORENG KRECEK TAHU

    Cara Membuat Sambal Goreng Krecek Tahu
    Sambal Krecek resepmasakankreatif.blogspot.com
    Resep sambal goreng krecek tahu. Krecek kerupuk kulit, rambak atau dorokdok dengan bermacam jenisnya selain sebagai menu cemilan juga biasa dijadikan sebagai bahan masakan yang enak dan bervariasi.

    Resep sambal goreng krecek pedas campur tahu beserta cara membuatnya berikut ini bisa menjadi alternatif olahan lainnya untuk memberikan pilihan menu harian berikutnya.

    Bahan dan bumbu :
    • 50 gram krecek kerupuk kulit
    • 7 buah tahu ukuran sedang dipotong dadu
    • 2 butir bawang merah diiris tipis
    • 2 lembar daun salam
    • 3 cm lengkuas digeprek
    • 2 cm jahe digeprek
    • 5 buah cabe merah keriting dipotong-potong 3 cm
    • 1/2 sdt garam
    • 1/2 sdt kaldu bubuk atau sesuai selera
    • 1 sdt gula pasir
    • 65 ml santan kara dan 450 ml air
    • minyak untuk menggoreng dan menumis
    Haluskan :
    • 8 buah cabe keriting merah
    • 3 buah cabe merah besar
    • 3 butir bawang merah
    • 2 siung bawang putih
    • 4 butir kemiri sangrai
    • 1/2 sdt terasi udang bakar
    • 1 sdt gula merah
    CARA MEMBUAT SAMBAL GORENG KRECEK TAHU :
    1. Goreng tahu yang sudah dipotong hingga matang, angkat dan tiriskan.
    2. Panaskan minyak secukupnya lalu tumis bumbu halus, lengkuas, jahe, daun salam dan irisan bawang merah hingga harum.
    3. Tuang air dan santan, aduk-aduk kemudian masukkan tahu, cabe merah keriting dan kreceknya. Beri garam, kaldu bubuk dan gula pasir lalu aduk rata dan masak hingga matang dan kuah agak mengental atau bisa juga sampai kering tergantung selera. Angkat dan siap untuk disajikan.
    READ MORE - RESEP SAMBAL GORENG KRECEK TAHU

    Cream Cheese Home Made by.Cucu Eliasih Djabu

    Cream Cheese Home Made
    by.Cucu Eliasih Djabu

    Dari pada beli cream cheese mahal mending buat sendiri Dengan Susu Cair Full Cream
    Bahan:
    100 ml susu cair full cream
    150 gram cheddar cheese yang diparut halus
    Cara membuatnya sama seperti di atas yaitu susu dicampur dengan keju cheddar yang sudah diparut halus lalu dimasak dengan api kecil sampai keju larut dan adonan mengental. Hasil dari resep ini kira-kira menjadi 200 gram Cream Cheese Home made.

    NB: - gunanya banyak kl aku suka buat cake, selai roti, topiing pizza pokoknya banyak selera kita aja mau buat apa

    READ MORE - Cream Cheese Home Made by.Cucu Eliasih Djabu

    Roti Kasur Keju


    Karena hari ini mama aku ulang tahun jadi aku bikin roti, berhubung masih pemula jadi rotinya gak secantik roti bikinan orang yang sudah mahir bikin roti atau buatan toko roti. Ini kali kedua aku bikin roti sebelumnya aku sudah pernah bikin roti boy yang resepnya sudah aku posting di blog ini. Tadinya males sih yang mau bikin, mata mana masih ngantuk masih nungguin kentang buat campuran adonan biar rotinya makin empuk kayak kasur (namanya juga roti kasur ^^), karena bikinnya ogah-ogahan jadi adonannya agak lembek gara-gara kebanyakan air berhubung kentangnyajuga sudah mengandung air jadi butuh tepung lagi, yang rencananya Cuma mau bikin 200 gram tepung eh malah jadi 300 gram karena kelembekan, dari pada kebanyakan cerita aku kasih resepnya ya, lagi-lagi aku ngintip resep di blog mbak Ricke, tentunya aku modifikasi sedikit, berikut ini resep roti kasurnya:

    Bahan:
    300 gram tepung terigu protein tinggi
    1 sdt ragi Instan
    65 gr gula pasir
    10 gr susu bubuk full cream
    2 kuning telur
    100 gram kentang kukus, haluskan
    100 ml air es
    35 gram margarin

    Polesan: Susu Cair (saya pakai susu kental manis)

    Topping:
    Keju parut

    Isi :
    Sesuai selera

    Cara membuat:
    1.   Campur terigu, ragi instan, gula pasir, dan susu bubuk. Aduk rata.
    2.   Masukkan kentang aduk rata, tambahkan kuning telur dan air sedikit demi sedikit sambil diuleni  sampai adonan kalis. Hentikan penambahan adonan jika adonan sudah kalis.
    3.   Masukkan margarin. Uleni kembali sampai kalis dan elastis, bisa menggunakan mixer, sampai  adonan kalis. Diamkan 1 jam.
    4.   Kempiskan adonan timbang sekitar 30 gram (atau sesuai selera) atau bagi adonan menjadi bagian  yang sama rata. Kalau punya saya jadi 12 potong ^^. Pipihkan dan isi dengan isian sesuai selera,  atau bisa tanpa diisi. Bulatkan kembali adonan. Letakkan berjejer dalam loyang kotak yang sudah  diolesi margarin, tutup dengan serbet, diamkan kembali hingga mengembang selama 30 menit.


    5.  Panaskan oven 180-200’C (Oven harus sudah panas saat adonan masuk). Oles permukaan adonan yang telah mengembang dengan susu cair dan beri taburan keju parut diatasnya. Panggang dalam oven selama 15 menit hingga matang dan permukaannnya kecokelatan (kalau saya memakai otang jadi perkiraan saja ya, jika ovennya sudah panas lalu masukkan ke dalam oven, sekitar 30-40 menit saya memanggang, karena pakai otang bawahnya ada yang gosong). Keluarkan dari oven. Siap untuk dinikmati ^^.


    NB: maaf fotonya kurang bagus maklum pakai kamera hp ^^
    READ MORE - Roti Kasur Keju

    resep kue pastel goreng dengan isian telur

    bahan kulit pastel

    kentang rebus 810 gr
    mentega 2sm
    tepung roti 2sm
    susu bubuk 2sm
    bubuk biji pala ½sm
    garam dan merica secukupnya

    bahan isian

    bawang merah 5 btr
    wortel 2 buah
    soun 50 gr
    dada ayam 2 buah
    telur rebus 6 btr
    saus maggi 1 sm
    kuning telur 1 btr
    garam dan merica secukup nya




    cara membuat pastel

    tumis bawang merah hingga harum, masukan ayam yang telah di rebus.
    setelah
    READ MORE - resep kue pastel goreng dengan isian telur

    Bolu Keju Irit ( 1 telor ) by.Aya Colection






    Bolu Keju Irit ( 1 telor ) smile emoticon
    by.Aya Colection

    Resep
    Bahan:
    1 butir telur
    4 sdm gula
    1 sdm susu bubuk
    5 sdm tepung terigu
    1/2 sdt sp
    1/2 sdt vanili
    Garam sejumput
    5 sdm margarin cairkan
    1 sdm minyak

    Cara buat :
    Kocok telur,gula,sp sampai mengembang.
    Masukkan terigu,susu,keju,vanili aduk rata.
    Masukkan margarin cair dan minyak sayur aduk rata kembali
    Kukus 25 menit api sedang
    READ MORE - Bolu Keju Irit ( 1 telor ) by.Aya Colection

    Kreasi pizza bite (TRIK PIZZA) by.Sambel Pecelnganjuk





    Kreasi pizza bite (TRIK PIZZA)
    by.Sambel Pecelnganjuk

    setelah dough siap gilas bentuk bulat dengan adonan 400g
    dengan diameter sesuai keinginan, buat tebal di tengah dan agak tipis di pinggir karena ada tembahan bite + isian,
    kemudian sisihkan adonan kurang lebih 60g bulatkan lalu gilas rata bulat isi dengan keju mozza / cedar /bs juga sosis tergantung pesanan lipat tepi kiri agak tarik sedikit kemudian tumpuk tepi kanan menjadi seperti tepian pizza seperti gambar , olesi tepi adonan besar dengan putih telur agar rekatannya bagus, susun tepian yang di buat tadi melingkar, olesi dengan kuning telur agar aromanya harum dan cepat dapat warna golden brown
    setelah di toping sesuai pesanan panggang dengan suhu200 selama 20menit
    READ MORE - Kreasi pizza bite (TRIK PIZZA) by.Sambel Pecelnganjuk

    Resep Cake Pandan Spesial Mudah dan Praktis

    Resep Cake Pandan Keju

    Bahan dan Cara Membuat Cake Pandan - Cake pandan menjadi salah satu hidangan yang patut disajikan saat momen-momen penting. Rasa yang manis, wangi pandan dan begitu legit dilidah membuat kue cake ini digemari banyak orang. Ini juga dapat dijadikan sebagai peluang usaha sampingan yang sangat menjanjikan.

    Resep dan Langkah -Lagkah Cara Membuat Cake Pandan Keju Spesial  


    Bahan - bahan Cake Pandan Keju Spesial:
    • 180 gr tepung terigu protein sedang 
    • 150 gr mentega tawar 
    • 150 gr gula pasir halus 
    • 100 gr keju chedar parut 
    • 100 gr margarin 
    • 25 gr gula pasir halus 
    • 5 kuning telur 
    • 1/2 sdt baking powder 
    • 25 gr maizena 
    • 50 ml air suji (dari 20 daun suji dan 2 lembar daun pandan yang dihaluskan) 
    • 5 putih telur 
    • 1/2 sdt cream of tartar 
    • 1/2 sdt garam 

    Cara membuat cake pandan keju Yang Enak:
    1. Kocok jadi satu bahan-bahan seperti margarin dan gula pasir halus  sampai lembut.
    2. Tambahkan kuning telur satu per satu bergantian dengan sebagian tepung terigu sembari tepung diayak dan dikocok rata.
    3. Masukkan sisa tepungnya, baking powder,  maizena serta campuran air suji dan bahan pewarna makanan hijau sambil dikocok hingga rata. Sisihkan.
    4. Kocoklah putih telur, juga cream of tartar, dan garam hingga setengah mengembang. Tambahkan gula pasir halus sedikit demi sedikit sambil dikocok hingga adonan mengembang.
    5. Masukkan sedikit demi sedikit ke dalam campuran margarin sembari diaduk perlahan.
    6. Tuang adonan cake pandan ke dalam loyang tulban dengan diameter 22 cm tinggi 7cm yang sudah diolesi margarin dan ditabur tipis tepung terigu. Tabur keju.
    7. Oven adonan cake dengan suhu 180 derajat Celsius selama 50 menit atau sampai matang.

    Untuk 16 potong
    READ MORE - Resep Cake Pandan Spesial Mudah dan Praktis

    Resep Tumis Cumi Pedas Manis Saus Padang

    Resep Tumis Cumi Pedas Manis Saus Padang - Cumi merupakan hewan laut yang kaya akan mineral dan protein. Tinta cumi sangatlah bermanfaat untuk tubuh kita. Bahkan dari salah satu sumber berita menjelaskan bahwa tinta cumi bisa menjadi obat kanker. Jadi, tidak ada alasan untuk kita menkomsumsi cumi.

    Cumi seringkali diolah menjadi makanan praktis cumi masak hitam. Namun, dapursaja mempunyai resep cumi pedas saus padang yang wajib kalian coba. Teksture cumi yang kenyal, ditambah paduan saus padang yang pedas, membuat masakan cumi pedas manis saus padang ini wajib kalian coba.

    Resep cumi asam manis pedas ini selain enak, juga sangat praktis. Dijamin, kalian sangat suka dengan sensasi yang di dapatkan oleh cumi asam manis pedas saus padang ini. Berikut adalah bagaimana cara membuat Resep Tumis Cumi Pedas Manis Saus Padang.

    Resep Cumi Pedas


    Resep Tumis Cumi Pedas Manis Saus Padang

    Resep Tumis Cumi Pedas Manis Saus Padang


    Bahan Membuat Tumi Cumi Pedas Maknyus :
    • 500 gram cumi, dicuci bersih dan dipotong ring 11/2cm
    • 1 sendok teh air jeruk lemon
    • 1 buah bawang bombay, dipotong panjang
    • 3 siung bawang putih, dicincang kasar
    • 2 buah cabai merah besar, dipotong miring dan dibuang bijinya
    • 1 sendok makan saus tiram
    • 2 sendok makan saus tomat
    • 1 sendok makan saus sambal
    • 1/4 sendok teh merica bubuk 
    • 50 ml air
    • 1 sendok teh tepung sagu dan 1 sendok teh air, untuk mengentalkan
    • 1 batang daun bawang, dipotong miring
    • 2 sendok makan margarin untuk menumis

    Cara Membuat Cumi Pedas Manis Saus Padang Enak :

    1. Pertama, lumuri cumi dengan air jeruk lemon agar bau amis hilang.
    2. Tumis bawang bombay, bawang putih, dan cabai merah besar sampai harum. 
    3. Masukkan cumi ke dalam tumisan bawang. Aduk rata.
    4. Masukan saus tiram, saus tomat, saus sambal, dan merica bubuk. Aduk rata. 
    5. Kemudian tuang air. Masak sampai mendidih.
    6. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Masak sampai kental dan meletup-letup.
    7. Terakhir tambahkan daun bawang. Aduk rata.
    8. Cumi pedas manis saus padang siap disajikan.

    Seperti itulah cara mengolah cumi selain masak hitam. Sangat menggiurkan bukan? Dijamin kalian ngiler deh kalau cuma dibaca saja tidak langsung dipraktekkan. Hehe. Terimakasih ya sudah berkunjung ke resep dapursaja. Semoga  Resep Tumis Cumi Pedas Manis Saus Padang ini bisa bermanfaat untuk kalian. Selamat mencoba.






    Baca Juga:
    READ MORE - Resep Tumis Cumi Pedas Manis Saus Padang

    Resep Sayur Lodeh Rebung Kacang Panjang Enak

    Resep Sayur Lodeh Rebung Kacang Panjang Enak - Masak apa untuk hari ini? Mungkin pertanyaan yang sering muncul untuk para kaum ibu yang suka bingung menyiapakan menu makanan untuk keluarga tercinta. Dengan resep dapursaja ini kalian bisa memilih semua menu makanan enak beserta resep praktis dan enaknya.

    Sesuai judul di atas, kali ini dapursaja akan berbagi resep memasak sayur lodeh. Sayur lodeh memang identik dengan santan. Namun, jangan heran bahwa sayur lodeh mempunyai beragam macam nama. Ada lodeh terong, lodeh rebung, lodeh tahu tempe, lodeh pepaya, lodeh labu siam, dan tewel atau nangka muda.

    Untuk kali ini kita membahas cara membuat sayur lodeh rebung kacang panjang dahulu. Resep sayur lodeh rebung sangatlah mudah dan praktis. Sangat saya rekomendasikan untuk kalian coba sendiri di rumah. Karena, selain enak juga sangat mudah dipraktekkan sendiri di rumah.

    Resep Sayur Lodeh


    Resep Sayur Lodeh Rebung Kacang Panjang Enak

    Resep Sayur Lodeh Rebung Kacang Panjang Enak


    Bahan Membuat Sayur Lodeh Rebung Enak Praktis :
    • 300 gram rebung, dipotong-potong
    • 2 buah terong ungu, dipotong-potong
    • 200 gram tempe, dipotong kotak
    • 1.500 ml santan dari 1/2 butir kelapa
    • 2 cm lengkuas, dimemarkan
    • 4 buah cabai hijau besar, dipotong-potong
    • 1 1/2 sendok teh air asam jawa, dari 1 sendok teh asam dan 1 sendok makan air
    • 5 sendok teh garam
    • 2 sendok teh gula pasir
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis

    Bumbu Halus:
    • 7 butir bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 1 sendok teh terasi bakar
    • 1 cm kencur


    Cara Membuat Sayur Lodeh Rebung Tanpa Bau :

    1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus dan lengkuas sampai harum. Tambahkan cabai hijau. Aduk sampai layu.
    2. Masukkan rebung, terong, dan tempe. Masak sampai matang. Tuang santan. Aduk rata.
    3. Tambahkan garam, gula pasir, dan air asam. Aduk rata. Masak sampai mendidih. 

    Resep Sayur Lodeh Rebung dan Tips Agar Rebung Tidak Bau


    Untuk bahan-bahan sayur lodeh rebung kacang panjang ini bisa kalian kreasikan dan sesuaikan dengan kebutuhan kalian. Semisal jika kalian suka pedas, bisa kalian tambahkan cabai halus/ulek. Atau misal jika tidak suka kuah santannya terlalu kental, bisa kalian tambahkan air. Untuk tips agar rebungnya tidak bau, kalian bisa merebusnya terlebih dahulu sampai dua kali dan diberi tambahan daun salam.

    Demikianlah Resep Sayur Lodeh Rebung Kacang Panjang Enak yang bisa dapursaja bagikan kepada kalian. Sangat mudah dan enak kan? Semoga tips dan resep membuat lodeh rebung ini bisa bermanfaat untuk kalian semua. Selamat mencoba di rumah, dan jangan bosan mencoba resep dapursaja yang lain ya..


    Baca Juga:
    READ MORE - Resep Sayur Lodeh Rebung Kacang Panjang Enak
     

    Search This Blog

    Most Reading

    Powered by Blogger.