Pages

Showing posts with label Kue Lumpur. Show all posts
Showing posts with label Kue Lumpur. Show all posts

RESEP MEMBUAT KUE LUMPUR KENTANG SUSU SPESIAL

Resep Kue Lumpur Kentang Susu ini merupakan kreasi lain dari resep kue lumpur Kentang pada resep aneka kue yang sudah mimin bagikan beberapa waktu lalu. Soal rasa, pastinya kue ini lebih legit dan nikmat karena dibuat dengan bahan tambahan susu kental manis.

Resep Kue Lumpur Kentang Susu
Resep dan Cara Membuat Kue Lumpur Kentang Susu yang Enak 

Waktu yang Diperlukan

Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk membuat kue lumpur? Secara umum sih waktu untuk membuat kue lumpur ini cukup singkat, bunda cukup menyiapkan waktu 20 menit untuk persiapan, dan 20 menitnya lagi untuk memasak.

Persiapan dan Peralatan yang Digunakan

Nah, lalu bahan-bahan apa saja yang harus disiapkan untuk membuat kue lumpur kentang susu yang enak, disukai banyak orang dan juga laris manis jika dijual? Hal pertama yang harus disiapkan adalah perlengkapan dapur seperti: Wadah, Timbangan, Sendok teh, Parutan keju, Cetakan dan Sendok sayur. Dan yang ke-dua yaitu bahan baku kue lumpur seperti: Tepung, Kentang, Susu, dll. 

Lebih lengkapnya, simak tutorial cara membuat kue lumpur kentang susu yang enak dan mudah berikut ini:


RESEP DAN CARA MEMBUAT KUE LUMPUR KENTANG SUSU

Bahan Kering :
  • 500 gram Tepung terigu
  • 250 gram Gula pasir
  • ½ sendok teh Garam
  • ½ sendok teh  Vanili

Bahan Basah :
  • 250 gram Kentang, direbus sampai matang, kemudian dihaluskan.
  • 850 ml Susu segar
  • 250 gram Margarin, dicairkan.
  • 4 butir telur

Bahan Topping: 


Cara Membuat :
  1. Masukkan telur, vanili, dan gula pasir ke dalam wadah, kemudian aduk (jika memiliki mixer, kita memakai mixer selama 10 menit) sampai tercampur rata.
  2. Masukkan kentang, aduk sampai tercampur rata.
  3. Tambahkan tepung terigu, aduk lagi hingga adonan tercampur rata.
  4. Masukkan garam, susu dan margarin, aduk lagi sampai tercampur rata dan membentuk adonan yang kental.
  5. Panaskan cetakan yang sebelumnya sudah dioles mentega atau margarin.
  6. Ambil adonan secukupnya dengan menggunakan sendok makan atau sendok sayur, tuang ke dalam cetakan, masak selama 1 menit sampai 2 menit.
  7. Tambahkan kismis, masak sampai masak sampai matang, angkat, taburkan keju cheddar diatasnya.
Tips Masakan: - Pilihlah bahan-bahan yang berkualitas, untuk hasil kue lumpur yang maksimal.- Saat memilih kentang usahakan masih segar, dan tidak terdapat akar.
READ MORE - RESEP MEMBUAT KUE LUMPUR KENTANG SUSU SPESIAL

RESEP KUE LUMPUR LABU KUNING

Kue Lumpur Labu Kuning ini memiliki tekstur yang lembut di mulut dan rasanya juga enak banget. Nggak kalah lezatnya deh dengan kue lumpur kentang yang sudah diulas sebelumnya. Bahkan lebih enak dan punya rasa yang unik. Alhamdulillah banget setiap nyoba bikin kue lumpur dari Labu Kuning ini selalu ludes dan laris manis. 

RESEP KUE LUMPUR LABU KUNING
Resep dan cara membuat Kue Lumpur Labu Kuning yang Enak

Buat bunda yang pengen tau cara membuat Kue Lumpur Labu Kuning yang Enak, Lembut dan Mudah, Bunda bisa kok belajar dengan mengikuti Tutorial Memasak seperti dibawah ini.. Oh iya, untuk topping kue lumpurnya bisa disesuaikan dengan selera bunda sendiri ya, bisa pakai topping keju, topping chocochip atau bahkan make topping dari adonan kue lumpur yang diberi pasta coklat. Yuhuu... Ini dia Resep Membuatnya.. :L 

KUE LUMPUR LABU KUNING 

Bahan : 
  • 500 gr pure labu kuning 
  • 3 kuning  telur 
  • 2 putih telur 
  • 250 gr gula pasir 
  • 1/2 sdt garam 
  • 1 sdt vanilli 
  • 250 gr tepung terigu serbaguna 4
  • 50 ml santan dari 1/2 butir kelapa 
  • 2 helai daun pandan, simpulkan 
  • 100 gr margarin, lelehkan 
  • kismis untuk topping secukupnya 


Cara Membuat : 
  1. Masak santan bersama daun pandan sampai mendidih. Dinginkan. 
  2. Kocok telur dan gula pasir hingga mengembang dan berwarna pucat. Tambahkan garam dan vanilli, kocok hingga rata. 
  3. Masukkan santan sedikit demi sedikit sambil terus dikocok rata dengan mixer kecepatan rendah atau bisa diaduk memakai spatula. 
  4. Masukkan pure labu bergantian dengan tepung terigu. Aduk hingga rata. 
  5. Masukkan margarin leleh. Aduk hingga rata. 
  6. Panaskan cetakan kue lumpur, tuang adonan ke dalamnya dan tutup, gunakan api kecil ya. Setelah 3/4 matang, beri topping dan lanjutkan memasak hingga matang. 
  7. Angkat dan Sajikan

Tips Masak Kue Lumpur Labu Kuning: Cetakan kue lumpur ini cukup diolesi margarin/minyak sekali aja yaa. Untuk warnanya, warna kuning kue lumpur labu yang menarik ini tergantung dari warna labu yang akan dipakai untuk membuat kue yaa. Selamat mencoba..
READ MORE - RESEP KUE LUMPUR LABU KUNING
 

Search This Blog

Most Reading

Powered by Blogger.