Pages

Showing posts with label Resep Kue Panggang. Show all posts
Showing posts with label Resep Kue Panggang. Show all posts

Resep Kue Semprit Gurih dan Renyah Spesial | Resep Kue Kering Praktis

Resep Kue Semprit Gurih dan Renyah Spesial | Resep Kue Kering Praktis | Kue semprit merupakan salah satu varian kue kering yang biasanya tidak pernah absen pada saat perayaan hari-hari besar, seperti hari lebaran maupun natal. Selain mempunyai cita rasa yang gurih dan tekstur yang renyah, kue kering yang satu ini juga mempunyai bentuk yang unik yang biasanya dikreasikan sesuai selera, seperti bentuk bunga mawar, bintang dan sebagainya. untuk bahan utama kue semprit ini juga bervariasi lho, ada resep kue semprit dari coklat, kue semprit dari sagu, kue kering semprit keju atau Resep kue kering semprit NCC. 

Nah untuk resep kali ini, blog-resep kue akan berbagi kreasi resep kue semprit Mawar (Semprit gandum Maizena) yang biasanya kita temukan di toples toples saat silaturahmi lebaran. Penasaran? yuk intip resepnya dibawah ini:
Resep Kue Semprit Gurih dan Renyah Spesial
Bahan bahan Resep Kue Semprit Renyah
  1. 380 g Tepung terigu yang mempunya kadar protein sedang
  2. 40 g Tepung Maizena atau Tepung jagung.
  3. ¼ sdt Vanili bubuk
  4. 150 g Gula Pasir Bubuk atau Gula Halus sebanyak
  5. 2 butir telur ayam (ambil dua kuning 1 putih)
  6. 200 g Mentaga sebanyak.
  7. Kismis secukupnya atau kurang lebih 100 g.
  8. Selain strawbery atau selai nanas (secukupnya, untuk topping).
Cara membuat Resep Semprit Gurih dan Enak
  1. Pertama campurkan tepung maizena dan tepung terigu, aduk-aduk hingga rata lalu ayak dan sisihkan.
  2. Pada wadah yang lain, masukkan putih telur dan rendam kismis di dalamnya.
  3. Pada wadah yang berbeda lagi, masukkan margarin, gula bubuk, vanili dan 2 butir kuning telur. Kocok dengan menggunkan mixer semua bahan di atas sampai rata dan lembut.
  4. Selanjutnya, masukkan sedikit demi sedikit campuran tepung terigu dan tepung maizena (point 1) kedalam adonan diatas (point 3) sambil terus diaduk. Ulangi sampai campuran tepung habis dan semua bahan tercampur sempurna. pastikan tidak ada gumpalan pada adonan anda agar nantinya hasil sesuai dengan yang diharapkan.
  5. Berikutnya adalah menyiapkan media pemanggangan. Siapkan loyang dan olesi loyang tersebut dengan margarin tipis supaya kue tidak lengket.
  6. Cetak adonan kue dengan “cetakan kue semprit bunga mawar” (cetakan dapat dibeli di toko bahan-bahan kue) dan masukkan kedalam loyang yang telah disiapkan.
  7. Catatan: Jika anda tidak punya cetakan kue semprit bunga mawar, anda bisa menggunakan plastik segitiga untuk membuat cetakan kue kering sempritnya. Caranya; masukkan adonan kue kedalam plastik, lubangi salah satu sisi plastik dan semprot adonan melalui sisi tersebut dan kreasikan seperti bunga mawar yang merekah.
  8. Jika kue sudah dicetak, silahkan ambil selai strawbery atau selai nanas yang telah dipersiapkan lalu letakkan di atas kue tepat dibagian tengahnya (topping).
  9. Selanjutnya panggang kedalam oven dengan suhu sekitar 170’C selama lebih kurang 21 menit atau sampai matang (biasanya berwarna kuning kecoklatan).
  10. Jika sudah dikira cukup silahkan angkat dan dinginkan. Selanjutnya bisa langsung anda sajikan atau simpan kedalam toples.
<!--panggil--!>
Bagaiana, cukup mudah bukan cara membuat kue kering semprit bunga mawar?, semoga resep ini mudah dipahami dan bermanfaat bagi kita semua. Oh ya, untuk berkreasi dengan aneka resep kue kering lainnya silahkan baca koleksi resep kami di Aneka Resep Kuring Praktis Terbaru. Sekian Terimakasih.
Baca Juga:
READ MORE - Resep Kue Semprit Gurih dan Renyah Spesial | Resep Kue Kering Praktis

Resep Kue Nastar Nanas | Resep Kue Kering Lebaran Praktis Terbaru

Resep Kue Nastar Nanas | Kue nastar merupakan sajian sedap yang yang biasanya disajikan saat peringatan hari-hari besar seperti lebaran, hari raya ataupun natal. Namun demikian ternyata kue ini juga menjadi favorit ketika diadakan acara acara lainnya lho, seperti arisan, acara keluarga, parti dan acara resmi formal. Walaupun sebenarnya kue nastar nenas ini sudah banyak dijual ditoko-toko kue, namun jika anda membuat sendiri dirumah tentunya lebih "wow" bukan?, selain lebih higenis, pengalaman memasak dan mengadoni adonan kue tentunya menjadi kebanggaan tersendiri bagi anda.

Nah bagi anda yang berniat untuk membuat kue nastar nanas ini dirumah, berikut kami bagikan resep dan cara membuat kue nastar yang praktis dan mudah. So selamat menyimak ya!

Resep Kue Nastar Nanas
Bahan-Bahan untuk membuat kue nastar nenas:
    1. 350 g Tepung terigu
    2. ¼ sdt Vanili bubuk
    3. 1 sdm Susu bubuk full cream
    4. 50 g Gula halus
    5. 2 btr Kuning telur
    6. 200 g Mentega
    Bahan untuk "Isi kue nastar":
      1. Buah nanas tua/ matang (tua) , parut halus (secukupnya)
      2. 125 g Gula pasir
      3. 3 cm Ruas kayu jari manis
      4. 5 btr Cengkeh
      5. Nb: untuk lebih praktisnya silahkan langsung saja membeli selai nanas yang sudah jadi di super/ mii market terdekat
      Bahan untuk "Olesan kue nastar nanas" :
        1. Keju parut (secukupnya untuk taburan)
        2. 1 sdm Air
        3. 1 btr Kuning telur
        4. Catatan: Air dan Kuning telor dicampur dan diaduk secara merata.
          Membuat Selai Nanas (Isi Kue Nastar) :
            1. Jika anda memilih untuk membuat sendiri selai kue nastar ini (tidak membeli yang sudah jadi), silahkan ikuti steps dibawah ini:
            2. Pertama, campurkan nanas parut , gula pasir , cengkeh dan kayu manis, lalu masak dengan api kecil hingga matang.
            3. Silahkan aduk adonan ini hingga mengering (menjadi selai) , ingat! jangan di diamkan begitu saja, sebab selai bisa gosong yang mengakibatkan matang tidak sempurna.
            4. Setelah dianggap cukup matang, silahkan angkat lalu dinginkan .
            Cara Membuat Kue Nastar (Finishing) :
            1. Pertama, kocok kuning telur bersama gula dan mentega sampai lembut dan merata.
            2. Masukkan tepung terigu, maizena, vanili bubuk dan susu. kemudian aduk hingga semua bahan menjadi adonan yang rata.
            3. Selanjutnya buatlah bulatan kecil (ukuran disesuaikan dengan selera), lalu isi didalamnya dengan selai nanas.
            4. Tuang adonan "kue nastar" yang telah dibentuk kedalam Loyang yang sebelumnya telah diolesi dengan margarine .
            5. Sebelum dipanggang, olesi kue nastar dengan kuning telur , lalu taburi dengan keju parut .
            6. Panggang kue menggunakan oven selama lebih kurang 175' celcius , biarkan selama 15 menit atau sampai matang
            7. Jika sudah matang atau dikira cukup, silahkan angkat dan dinginkan. Selanjutnya kue bisa langsung anda simpan didalam toples atau bisa juga langsung disajikan.

            Nah demikianlah postingan kali ini tentang resep dan cara membuat kue nastar nanas spesial, semoga resep ini mudah dipahami dan bermanfaat bagi kita semua. Untuk anda yang suka berkreasi dengan aneka resep kue kering lainnya silahkan baca koleksi resep kami di Aneka Resep Kue Kering Terbaru. Sekian terimakasih.
            Baca Juga:
            READ MORE - Resep Kue Nastar Nanas | Resep Kue Kering Lebaran Praktis Terbaru

            Resep Kue Apem Panggang | Resep Kue dari Tepung Beras

            Resep Kue Apem Panggang | Resep Kue dari Tepung Beras | Setelah beberapa waktu lalu memposting resep kue berbahan tepung beras lainnya dengan judul "Resep Kue Lapis Rainbow Praktis", kali ini blog Aneka Resep Kue akan kembali menambah koleksi resep kue lainnya yaitu "Resep Kue Apem Panggang ".

            Berbicara kue apam, tentu sudah sangat familiar 'kan ditelinga anda?, ya kue dengan tekstur lembut dan mengenyangkan ini merupakan varian dari kue basah yang sudah sangat sering kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari, baik sebagai jajanan kuliner maupun sajian (menu) pada acara parti atau pesta. Kue ini juga biasanya menjadi andalan bagi para ibu-ibu rumah tangga dalam menyajikan cimilan keluarga, sebab selain mudah dibuat, bahannya cukup terjangkau dan praktis.
            Resep Kue Apem Panggang | Resep Kue dari Tepung Beras
            Nah bagi anda yang penasaran dengan Resep kue apam panggang ini silahkan simak pembahasannya berikut:

            Bahan-bahan:
            1. 250 g tepung beras
            2. 100 g tepung sagu
            3. 1 btr telur
            4. 400 ml santan dari 1 butir kelapa
            5. 175 g gula pasir
            6. 1/2 bks ragi instan
            7. 1 1/4 sendok teh garam
            1. Pertama, campur tepung beras, tepung sagu, gula pasir, dan ragi instan, lalu tambahkan pula sedikit demi sedikit hingga adonan bisa dibentuk. Uleni hingga gula larut dan adonan menjadi kalis.
            2. Selanjutnya keplok (aduk sedemikian rupa) adonan selama 15 menit sambil ditambahkan sisa santan yang ada.
            3. Masukkan telur lalu aduk hingga rata, setelah itu diamkan selama 1 jam.
            4. Siapkan media pemanggangan lalu panaskan wajan apem di api kecil.
            5. Tuang 1 sendok adonan kedalam cetakan, lalu panggang hingga setengah matang, setelah itu balik sisi atas kue kebawah.
            6. Jika adonan sudah matang atau dikira cukup, silahkan angkat dan dinginkan sebelum disajikan.
            Nah demikianlah pembahasan resep kali ini yang telah kami bagikan, semoga mudah dipahami dan bermanfaat bagi kita semua. Oh ya, untuk informasi Aneka Resep Kue lainnya silahkan anda baca di "Aneka Resep Kue Basah Terbaru". Sekian Terimakasih.

            Baca Juga:
            READ MORE - Resep Kue Apem Panggang | Resep Kue dari Tepung Beras

            Resep Kue Kering Lidah Kucing Renyah | Resep Kue Kering Praktis

            Resep Kue Lidah Kucing Renyah | Resep Kue Kering Praktis | Setelah beberapa waktu lalu blog Aneka Resep Kue memposting kumpulan resep kue dari singkong, kali ini blog Aneka Resep Kue akan menambah koleksi resep favorite lainnya dengan judul "Resep Kue Lidah Kucing Renyah".

            Kue lidah kucing merupakan salah satu varian dari kue kering yang bentuknya tipis, pipih dan lonjong, persis seperti bentuk lidah kucing pada umumnya. Namun demikian, kue ini sungguh nikmat dengan cita rasanya yang manis, crispy. Sebagai tambahan informasi, kue lidah kucing ini sangat pas jika disajikan bersama dengan secangkir minuman hangat, entah itu kopi, teh, atau susu. Kue lidah kucing juga sering disajikan saat bulan puasa (sebagai takjilan), lebaran, hari raya, natal, maupun hari-hari besar lainnya.
            Resep Kue Lidah Kucing Renyah | Resep Kue Kering Praktis
            Nah bagi anda yang penasaran dengan kue ini dan berniat ingin membuatnya sendiri dirumah, berikut kami sajikan resepnya untuk anda. Selamat membaca:
            Resep dan cara membuat kue lidah kucing
            1. Bahan-bahan : 
            2. 300 g Margarin dan Mentega
            3. 100 cc Putih telur
            4. 2 btr Kuning telur
            5. 1 sdm Gula pasir
            6. 175 g Gula halus
            7. ½ sdt Vanilla pasta
            8. 275 gr Tepung terigu (ayak)
            9. 25 gr Susu bubuk full cream
            10. ½ sdt Perenyah cookies (optional)
            Cara Membuat Kue Lidah Kucing | Resep Kue Kering Praktis
            1. Pertama campurkan margarin dan mentega bersama dengan gula halus, perenyah cookies, dan pasta vanilla, lalu mixer bahan-bahan tersebut hingga lembut dan rata. Kemudian tambahkan kuning telur, lalu kocok lagi hingga adonan mengembang.
            2. Selanjutnya masukkan tepung terigu dan susu bubuk, aduk-aduk sampai rata.
            3. Pada wadah yang lain, kocok putih telur hingga mengembang, kemudian masukkan gula dan kocok hingga menjadi adonan yang hingga kaku (kental).
            4. Secara bertahap, masukkan sedikit demi sedikit adonan putih telur yang baru dikocok kedalam adonan mentega. Aduk-aduk dan pastikan adonan tercampur dengan rata
            5. Tuang adonan yang sudah jadi kedalam plastik segitiga (yang telah dilubangi ujungnya), kemudian semprotkan kedalam "loyang spesial kue lidah kucing". Lalu panggang menggunakan oven hingga menguning dan matang.
            6. Jika sudah matang atau dikira cukup, silahkan angkat dan dinginkan. Selanjutnya bisa langsung anda sajikan atau disimpan didalam toples.
            Tips saat membuat Kue Lidah Kucing agar renyah  :
            Agar kue yang dihasilkan renyah, usahakan jangan memanggang kue ini pada suhu yang terlalu panas, sebab akan membuat kue menjadi terlalu kering dan gosong di bagian tepianya, sedangkan bagian tengah terkadang masih empuk atau bahkan belum matang. untuk itu, sebaiknya suhu oven harus benar-benar diperhatikan sebelum proses memanggang dilakukan.
            Nah demikianlah postingan kali ini tentang "Resep Kue Lidah Kucing Renyah | Resep Kue Kering Praktis". Semoga bermanfaat bagi kita semua. Oh ya untuk berkreasi dengan aneka resep kue kering lainnya silahkan baca koleksi resep kue kering terbaru kami di "Aneka Resep Kue Kering Terbaru". Sekian terimakasih.
            Baca Juga:
            READ MORE - Resep Kue Kering Lidah Kucing Renyah | Resep Kue Kering Praktis

            Resep Kue Bolu Karamel | Resep Bolu Sarang Semut Enak dan Lembut

            Resep Kue Bolu Karamel | Resep Bolu Sarang Semut | Kue Bolu Karamel atau Kue Bolu Sarang Semut merupakan salah satu kuliner khas Indonesia yang banyak digemeri oleh masyarakat, baik itu masyarakat lokal maupun para turis dari luar negeri, kue ini biasanya dapat dengan mudah kita jumpai dipasar-pasar tradisional dan toko-toko yang menyediakan aneka kue dan oleh-oleh. Nah, kenapa kue ini disebutnya Bolu Sarang Semut? Yah, kalau menurut saya sih karena kue ini memiliki bentuk yang memang mirip dengan sarang semut, hihiii..., sedangkan untuk citarasanya kue ini cukup memiliki citarasa manis (karamel) dengan textur lembut mengenyangkan.

            Oke, bagi anda yang penasaran dan sudah tidak sabar ingin berkreasi membuat kue bolu karamel (kue bolu sarang semut) ini, berikut kami sajikan resepnya untuk anda. Selamat membaca :)
            Resep Kue Bolu Karamel
            Bahan-bahan untuk membuat kue bolu karamel (kue sarang semut).
            1. 180 g tepung terigu (diayak halus)
            2. 50 g tepung maizena
            3. 200 ml susu kental manis
            4. 8 btr telur ayam
            5. 425 g gula pasir
            6. 150 g margarin
            7. 2 sdt soda kue
            8. 450 ml air panas
            Cara Membuat Kue Bolu Karamel Sarang Semut
            1. Pertama buat karamel terebih dahulu, caranya: masukkan gula pasir di atas wajan, lalu masak di atas api kecil hingga berwarna kecoklatan. Tuangkan air panas ke dalamnya dan biarkan mendidih hingga larut. Kemudian angkat dan dinginkan sejenak (selengkapnya baca cara membuat karamel agar lebut dan tidak gosong dibawah).
            2. Selanjutnya kocok margarin beserta susu kental manis dengan menggunkan mixer hingga lembut dan berwarna putih, lalu masukkan telur satu per satu, sambil tetap dikocok hingga mengembang, matikan mixer.
            3. Pada adonan telur diatas, silahkan masukkan teoung terigu dan soda kue, lalu tambahkan juga tepung maizena sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga menjadi adonan yang rata.
            4. Berikutnya tambahkan karamel yang sudah dibuat tadi (point 1) ke dalam adonan sedikit demi sedikit, aduk-aduk hingga adonan berubah warna.
            5. Tuang adonan diatas kedalam loyang tulban (loyang cincin/ yang ditengahnya bolong) yang sebelumnya telah dioles margarin tipis agar tidak lengket.
            6. Masukkan loyang ke dalam oven dan Panggang dengan suhu 180’ selama kurang lebih 40 menit atau sampai matang.
            7. Jika sudah dianggap cukup, silahkan angkat dan dinginkan. Kemudian potong-potong sesuai selera
            8. Sajikan untuk kerabat/ keluarga tercinta :)
            Beberapa Tips Dalam Membuat Karamel agar Halus Dan Tidak Gosong
            1. Pilih gula pasir yang putih yang bersih, Hindari ada bahan lain pada gula, sebab campuran tersebut biasanya akan gosong lebih dulu sebelum gulanya meleleh. Ini akan menyebabkan karamel Anda terasa pahit dan teksturnya tidak halus.
            2. Jangan mengaduk gula yang sedang dilelehkan (meskipun sudah cukup meleleh), sebab akan membuat karamel Anda mengkristal. Goyang-goyangkan panci sebagai ganti mengaduk.
            3. Jangan ragu saat mengangkatnya dari kompor, karena saat karamelnya telah mencair, suhu karamel akan menjadi sangat tinggi sehingga apabila dibiarkan karamel akan cepat gosong.
            4. Setelah diangkat, masukkan air panas atau beberapa bongkah mentega, lalu goyangkan-goyangkan wadah karamel hingga tercampur seluruhnya.
            5. Selanjutnya panaskan lagi sejenak, agar campuran pada karamel tercampur rata dan sempurna.
            Ingat! Pastikan air atau mentega yang dimasukkan sudah bebas dari kotoran atau cemaran lainnya agar hasil karamel Anda tetap bersih dan lembut. Selamat berkreasi....


            Nah demikianlah postingan kali ini tentang "Resep Kue Bolu Karamel | Resep Bolu Sarang Semut", semoga mudah dipahami dan bermanfaat bagi kita semua. Oh ya, untuk aneka resep kue bolu lainnya silahkan baca di "Resep Kue Bolu Terbaru", jika anda ertarik dengan koleksi resep kue karamel kami lainnya silahkan baca di "Aneka Resep Kue Karamel Praktis Terbaru". Sekian Terimakasih :).

            Baca Juga:
            READ MORE - Resep Kue Bolu Karamel | Resep Bolu Sarang Semut Enak dan Lembut

            Resep Kue Kering Cokelat Kacang Spesial | Resep Kue Praktis

            Resep kue kering cokelat | Aneka Resep Kue Kering | Bicara tentang kue kering, emm pasti langsung keinget dengan hari lebaran ya?, hee memang kue ini selalunya disajikan pada saat lebaran atau hari besar keagamaan lainnya, namun tidak menutup kemungkinan kue ini juga dapat Anda sajikan pada hari hari biasa lho, misalnya sebagai cimilan atau hidangan untuk mengisi kebersamaan bersama teman dekat atau keluarga tercinta.

            Nah berbicara resep kue kering, kali ini Blog Aneka Resep Kue akan membagikan resep kue kering terbaru dengan tema cokelat, yaitu "Resep kue kering cokelat kacang sesial", penasaran? yuk langsung saja intip pembahasan lengkapnya dibawah ini:
            Resep Kue Kering Cokelat Kacang Spesial | Resep Kue Praktis
            Resep Kue Kering Cokelat Kacang Spesial
            Bahan Membuat Kue Kering Coklat Kacang Istimewa
            1. 20 g Tepung maizena
            2. 150 g Gula tepung
            3. 180 g Margarin
            4. 80 g Selai kacang
            5. 50 g Kacang mete ( sangrai, potong kasar )
            6. 1 btr telur, (ambil kuningnya)
            7. 1/2 sdt cokelat pasta
            8. 30 g cokelat bubuk
            9. 1/2 sdt baking powder
            10. Garam (secukupnya)
            Cara Membuat Kue Kering Coklat Kacang :
            1. Pertama, campurkan tepung terigu, tepung maizena, cokelat bubuk dan baking powder, aduk dan ayak, kemudian sisihkan.
            2. Selanjutnya kocok margarin bersama tepung gula, kemudian tambahkan selai kacang dan garam.
            3. Next, masukkan kuning telur dan tambahkan pasta cokelat, terus kocok hingga adonan menjadi kalis.
            4. Masukkan campuran bahan tepung (point 1) lalu tambahkan pula kacang mete, aduk lagi hingga semua bahan menjadi adonan yang rata.
            5. Giling adonan (dengan menggunkan botol) dengan tebal 1/2 cm, selanjutnya masukkan adonan kue kedalam cetakan yang sudah diolesi margarin,
            6. Panggang dalam oven dengan suhu +- 150' C selama 25 – 30 menit atau sampai matang.
            7. Jika sudah dikira cukup, silahkan angkat dan simpan kedalam toples.

            Bagaimana?, cukup mudah bukan "Cara Membuat Kue Kering Cokelat", semoga resep diatas mudah dipahami serta bermanfaat bagi kita semua. Oh ya, untuk berkreasi dengan aneka resep kue kering lainnya silahkan baca di "Koleksi Resep Kue Kering Terbaru". Sekian Terimakasih.
            Baca Juga:
            READ MORE - Resep Kue Kering Cokelat Kacang Spesial | Resep Kue Praktis
             

            Search This Blog

            Most Reading

            Powered by Blogger.