Pages

Resep Gurame Asam Manis Paling Lengkap

Resep Gurame Asam Manis Paling Lengkap - Hai semuanya. Suka dengan olahan ikan gurame? Biasanya kalian suka mengolah ikan gurame menjadi makanan apa? Menurut survey kami, ibu-ibu di rumah suka mengolah ikan atau lauk pauknya dengan cara di goreng. Hmm.. pasti membosankan jika kita memasak dengan cara itu-itu melulu.

Nah kali ini dapursaja membawa kabar baik bagi kalian yang suka bingung cara mengolah ikan gurame. Dapursaja punya resep terbaru memasak gurame. Yakni dengan cara diberi bumbu asam manis. Yap, resep ikan gurame kali ini, dapursaja beri nama resep gurame asam manis.

Resep gurame asam manis ini, bisa menjadi inovasi kalian dalam memasak ikan gurame di rumah. Ikan gurame mempunya tekstur daging yang sangat baik. Akan lebih enak dan maknyus jika kita tau cara yang pas atau cara yang bagus untuk mengolah ikan gurame. Salah satunya dengan cara mengolahnya dengan resep gurame asam manis.

Resep gurame asam manis ini dijamin kalian ketagihan. Karena, dalam resep gurame asam manis ini, akan ada sensasi renyah, kriuk, lembut, pedas, enak, nikmat, dan spesial. Karena apa? Penasaran kok bisa seperti itu? Makanya, kalian coba Resep Gurame Asam Manis Paling Lengkap berikut ini :

Resep Gurame Asam Manis


Resep Gurame Asam Manis Paling Lengkap

Resep Gurame Asam Manis Pedas Enak


Bahan Membuat Gurame Asam Manis Pedas :
  • 1 ekor (500 gram) ikan gurame, diambil dagingnya dan potong panjang
  • 1/2 sendok makan air jeruk lemon
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh merica bubuk

Bahan Pelapis Gurame:
  • 100 gram tepung terigu
  • 25 gram tepung sagu
  • 1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk

Bahan Saus Asam Manis:
  • 1/2 buah bawang bombay, diiris panjang
  • 2 siung bawang putih, dimemarkan
  • 50 gram wortel, diiris korek api halus
  • 25 gram kacang polong
  • 100 gram saus tomat
  • 1 sendok teh kecap manis
  • 1/2 sendok teh garam
  • 2 sendok teh gula pasir
  • 350 ml air
  • 1 sendok makan air jeruk lemon
  • 1 sendok teh tepung sagu dan 1/2 sendok makan air, dilarutkan
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis

Bahan Taburan:
  • 1 batang daun bawang, potong panjang 5cm, diiris korek api halus


Cara Membuat Gurame Asam Manis Pedas Lengkap :

  1. Lumuri ikan dan sisa tulangnya dengan air jeruk, garam, dan merica bubuk. Diamkan 15 menit.
  2. Lumuri dengan bahan pelapis.
  3. Goreng dalam minyak yang dipanaskan di atas api sedang sampai matang. Goreng juga tulangnya.
  4. Saus, tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum. Masukkan wortel. Tumis sampai layu.
  5. Masukkan saus tomat, kecap manis, garam, dan gula pasir. Aduk rata.
  6. Tuang air. Masak sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Masak sampai kental.
  7. Masukkan air jeruk lemon dan kacang polong. Aduk rata.
  8. Sajikan ikan disiram dengan sausnya dan taburan daun bawang.
Untuk 4 porsi

Demikianlah resep gurame asam manis dari dapursaja yang sudah terangkum dalam  Resep Gurame Asam Manis Paling Lengkap. Resep gurame asam manis ini wajib kalian coba sebagai alternatif cara memasak ikan gurame di rumah. Jawaban pernyataan kami di atas sudah terjawab kan?

Terima kasih untuk kalian semua yang sudah berkunjung ke resep gurame asam manis ala dapursaja ini. Semoga dengan adanya resep gurame asam manis ini, kalian sudah bisa dengan mudah dan praktis membuat gurame asam manis sendiri di rumah. 

Jangan lupa bagi kalian yang suka bingung masak apa untuk hari ini atau besok, kunjungi saja resep masakan sehari-hari dapursaja yang selalu menyuguhkan resep masakan Indonesia sehari-hari terbaru yang pastinya sangat enak, lezat, cara membuatnya mudah dan praktis. Selamat mencoba resep gurame asam manis ya..

Baca Juga:

No comments:

Post a Comment

 

Search This Blog

Most Reading

Powered by Blogger.