Pages

Resep Buntil Daun Pepaya Singkong

Resep Buntil Daun Pepaya Singkong Enak. siapa yang nyiptain makanan buntil yang pertama?, tak ada yg tahu, jika cara membuat masakan buntil, sudah banyak yang tau termasuk RESEP4 Blog Resep Masakan sederhana ini.

Buntil Daun Pepaya kali ini admin ambil sebagai bahan percobaan, Buntil kalau dicari di google kebanyakan mengarah ke makanan khas daerah jawa, namun sudah tersebar kemana-mana sampai
READ MORE - Resep Buntil Daun Pepaya Singkong

Cara Membuat Kue Bolu Kukus Mekar Unik

Cara Membuat Kue Bolu - Kuliner memang tidak ada habisnya, kalau sudah membicarakan kuliner tentu menjadi panjang karena kuliner jumlah jenisnya dapat dikatakan jutaan jenis. Kali ini kami akan membagikan resep-resep kuliner tradisional yang masih eksis hingga kini. 

Resep kuliner yang akan kami ulas adalah Cara Membuat Kue Bolu yang lezat, tentunya bolu kukus mekar yang unik. Kue Bolu yang nikmat adalah koe bolu yang wujud fisiknya dapat mengembang mekar dan teksturnya lembut serta rasanya manis alami tanpa pemanis buatan.

Biasanya Kue Bolu dapat kita jumpai di penjual makanan tradisional seperti jajanan pasar, dan dapat dijumpai juga di acara-acara hajatan, arisan, bahkan saat bertamu. Selain enak dan mudah dicari, harga jual Kue Bolu juga terjangkau.

Kebanyakan ibu-ibu atau wanita yang hobi membuat makanan sendiri, tentu lebih memilih membuat Kue Bolu sendiri dari pada membelinya. Keuntungan dari membuat Kue Bolu sendiri yang jelas dapat mengetahui kualitas bahan yang dipakai, dan dapat menciptakan tingkat kehalusan serta kemanisan yang disukainya sehingga hasilnya lebih memuaskan dari pada membelinya.

Kue Bolu sangat mudah dibuat dan praktis dibawa kemana-mana. Kue Bolu yang akan kami sajikan adalah Kue Bolu Kukus Mekar Unik dengan tampilan yang cantik dan rasa yang enak. Silahkan para wanita merapat di zonamakan.blogspot.com untuk menyimak resep Kue Bolu dari kami.

Pastikan semua bahan yang diperlukan sudah anda siapkan, dan alatnya juga. Simak artikel Kue Bolu dibawah ini, dan kemudian praktekkan secara langsung Cara Membuat Kue Bolu Kukus nya. Berikut adalah Cara Membuat Kue Bolu dari kami.

Cara Membuat Kue Bolu
Cara Membuat Kue Bolu

Bahan Kue Bolu :

    1. 3 butir telur
    2. 300 gram gula pasir
    3. 225 cc air bersih
    4. 15 gram SP
    5. 300 gram terigu merk apa saja
    6. 10 gram custard powder
    7. 10 gram susu bubuk

    Cara Membuat Kue Bolu :

    1. Pertama Kocok telur dan gula kurang lebih selama 2 menit
    2. masukkan custard powder, SP, susu bubuk, dan terigu berselang-seling dengan air
    3. Kemudian Kocok terus hingga kira-kira 6 menitan
    4. Lalu Istirahatkan kurang lebih 12 menitan
    5. Terakhir Kukus 15 menit, selesai

    Tips Membuat Kue Bolu Kukus Mekar Sempurna :

    1. Gunakan bahan-bahan segar dan baik.
    2. Panaskan kukusan, pastikan itu benar-benar panas dan penuh uap ketika Anda menaruh cetakan Bolu Kukus.
    3. Hanya 5-6 cetakan bolu kukus pada satu waktu, pastikan ada cukup ruang untuk setiap cetakan untuk mendapatkan cukup uap.
    4. Gunakan Garis penutup dengan serbet, untuk menyerap kelebihan air.
    5. Jangan membuka penutup kukusan selama proses mengukus.
    Perhatikan Tips Cara Membuat Kue Bolu Kukus agar hasilnya dapat mekar sempurna. Demikian Resep dan Cara Membuat Kue Bolu yang lezat. Simak juga resep kami sebelumnya di Cara Membuat Bakso Ikan Tenggiri Segar dan nantikan resep-resep kami lainnya. Selamat mencoba
    READ MORE - Cara Membuat Kue Bolu Kukus Mekar Unik

    Cara Membuat Bakso Ikan Tenggiri Segar

    Cara Membuat Bakso Ikan - Setelah kami menyajikan resep kue, sekarang kami akan menyajikan resep yang berbeda yaitu Cara Membuat Bakso Ikan. Bakso Ikan yaitu bakso yang terbuat dari ikan laut biasanya ikan yang digunakan adalah ikan tenggiri.

    Kenapa ikan laut yang digunakan adalah ikan tenggiri karena ikan tenggiri tergolong ikan laut yang sangat digemari masyarakat untuk campuran dimakanan seperti misalnya siomay, pempek, tekwan dan lain sebagainya. Selain itu Ikan Tenggiri juga memiliki kadar gizi yang cukup tinggi yaitu protein yang baik untuk sel dan jaringan fungsi otak kita.

    Secara fisik, bentuk dan warna Bakso Ikan ini mirip dengan Tekwan. Bentuknya bulat kecil dan warnanya putih bersih, rasanya sudah tentu enak. Pedagang bakso dengan segala kreasi seperti bakso mercon, bakso Bom, bakso raksasa dan lain sebagainya memang sangat banyak sehingga kita mudah menjumpai penjual bakso, namun untuk penjual bakso dengan menu Bakso Ikan masih sangat jarang sehingga sedikit susah untuk mendapatkan Bakso Ikan ini apalagi yang asli memakai ikan tenggiri.

    Dari pada susah mendapatkan Bakso Ikan lebih baik membuatnya sendiri di rumah, siapa tau kalau hasilnya memuaskan dan anda berminat untuk membuka usaha kuliner, menu Bakso Ikan dapat dijadikan menu favorit. Saran pembuatan, gunakan bahan ikan yang segar agar hasil baksonya lezat.

    Cara Membuat Bakso Ikan sangat mudah dan penyajiannya juga tergolong praktis. Di zonamakan.blogspot.com kami akan berbagi resep dari step by step nya sehingga anda mampu mempraktekkannya sendiri di rumah. Berikut Cara Membuat Bakso Ikan dari kami untuk anda.

    Cara Membuat Bakso Ikan
    Cara Membuat Bakso Ikan

    Bahan Bakso Ikan :

      1. 300 gram fillet daging ikan tenggiri, bisa juga diganti kakap ataupun tuna
      2. 100 mililiter air es 
      3. 30 gram tepung kanji
      4. 1 butir telur, ambil putihnya
      5. 1 batang daun bawang, potong halus
      6. ½ sendok teh kaldu instan (rasa ayam)
      7. ½ sendok teh garam dapur

      Bahan Kuah Bakso Ikan :

        1. 1½ liter air
        2. 1 sendok makan garam
        3. 1 batang daun seledri
        4. ¼ sendok teh merica (bubuk)

        Pelengkap Bakso Ikan :

          1. Bawang putih goreng
          2. Sambal

          Cara Membuat Bakso Ikan :

            1. Campurkan sampai rata ikan tenggiri, putih telur, garam dan kaldu instan
            2. Tambahkan air es sedikit demi sedikit sambil dikocok menggunakan mixer agar lebih maksimal
            3. Tambahkan pula tepung kanji serta daun bawang. Aduk sampai rata
            4. Bentuklah adonan menjadi bulatan dengan bantuan sendok makan. Setelah dibentuk masukkan ke dalam air es.
            5. Siapkan air, didihkan. Masukkan semua bulatan yang telah terendam di air es, rebus hingga semua bulatan mengambang diatas air. Tiriskan, sisihkan
            6. resep Kuah : rebuslah kaldu ayam bersama garam, merica bubuk dan daun seledri hingga mendidih
            7. Selesai sudah, tinggal menyiapkan semuanya termasuk kuah serta bawang goreng sebagai taburannya.
            Pada saat penyajian agar lebih nikmat, maka jangan lupa untuk menambahkan sayuran seperti cesin atau bahan lain sesuai selera. Demikian Resep dan Cara Membuat Bakso Ikan yang segar nikmat. Kunjungi artikel kami sbelumnya yaitu membuat Kue Lapis, resep selengkapnya ada di Resep Kue Basah, Kue Lapis Manis. Silahkan mencoba resep-resep dari kami. Semoga bermanfaat
            READ MORE - Cara Membuat Bakso Ikan Tenggiri Segar

            Resep Cara Membuat Rujak Cingur Khas Jawa Timur Enak

            Resep Cara Membuat Rujak Cingur Khas Jawa Timur Enak - Selain kota pahlawan, Surabaya juga kaya akan kulinernya. Salah satu makanan khas Surabaya Jawa Timur yang terkenal adalah rujak cingur. Pernahkah kalian terfikirkan untuk membuat rujak cingur sendiri di rumah?

            Dengan Resep Cara Membuat Rujak Cingur Khas Jawa Timur Enak dari dapursaja ini, saya akan mengajak kalian untuk membuat rujak cingur khas surabaya asli yang enak, praktis dan sangat mudah dipraktekkan di rumah. Dijamin gak bakal nyesel deh. Resep Cara Membuat Rujak Cingur Khas Jawa Timur Enak.

            Tenang saja, semua bahan dibawah ini nanti sangat mudah kita temui kok. So, sudah penasaran dengan bagaimana cara membuat rujak cingur dengan menggunakan Resep Cara Membuat Rujak Cingur Khas Jawa Timur Enak dari dapursaja? Berikut adalah resep rujak cingur khas Surabaya asli :

            Resep Rujak Cingur


            Resep Cara Membuat Rujak Cingur Khas Jawa Timur Enak

            Resep Cara Membuat Rujak Cingur Khas Jawa Timur Enak


            Bahan Membuat Rujak Cingur Jawa Timur Enak :
            • 1 buah (300 gram) tahu putih cina
            • 1 buah (250 gram) tempe
            • 1 ikat (175 gram) kangkung, disiangi, direbus
            • 100 gram taoge, direbus
            • 500 gram cingur
            • 1 buah (150 gram) ketimun, dipotong-potong
            • 1 buah (200 gram) mangga mengkel, dipotong-potong
            • 1 buah (350 gram) bengkuang, dipotong-potong
            • 5 buah lontong
            • 3 sendok makan bawang merah goreng untuk taburan
            • 100 gram kerupuk kanji
            • minyak untuk menggoreng

            Bumbu Halus Per Porsi:
            • 1/2 buah (40 gram) pisang batu, diiris
            • 3 buah cabai rawit merah
            • 3 sendok makan kacang tanah
            • 2 1/2 sendok teh gula merah sisir
            • 2 siung bawang putih
            • 1/2 sendok teh terasi, digoreng
            • 1/2 sendok teh garam
            • 2 1/2 sendok makan petis
            • 1 sendok makan air asam (dari 1 sendok teh asam jawa dan 1 sendok makan air)
            • 50 ml air


            Cara Membuat Rujak Cingur Jawa Timur Enak Sendiri Dirumah :

            1. Rebus cingur dengan 2 lembar daun salam, 2 cm jahe, 1 sendok teh garam, dan 1.500 ml air sampai empuk. Sisihkan.
            2. Lumuri tempe dan tahu dalam 100 ml air dan 1 sendok teh garam. Goreng sampai matang.
            3. Ulek, pisang batu, cabai rawit merah, kacang tanah, gula merah, bawang putih, terasi, dan garam.
            4. Masukkan petis dan air asam. Ulek halus. Tuang air. Ulek rata.
            5. Iris-iris tahu, tempe, cingur, ketimun, mangga, dan bengkuang diatas cobek.
            6. Masukkan kangkung, taoge, dan irisan lontong. Aduk-aduk sampai rata.
            7. Sajikan dengan taburan bawang merah goreng dan kerupuk kanji.
            Untuk 5 porsi

            Demikian itulah cara membuat rujak cingur khas surabaya jawa timur dengan menggunakan  Resep Cara Membuat Rujak Cingur Khas Jawa Timur Enak ala dapursaja. Semoga resep rujak cingur ini bisa bermanfaat untuk kalian semua. Selamat mencoba Resep Cara Membuat Rujak Cingur Khas Jawa Timur Enak.

            Baca Juga:
            READ MORE - Resep Cara Membuat Rujak Cingur Khas Jawa Timur Enak

            Resep Kue Basah, Kue Lapis Manis

            Resep Kue Basah - Aneka Kue Basah memiliki jenis yang sangat banyak, sehingga menciptakan banyak varian rasa dan bentuk yang berbeda.Varian Kue Basah diantaranya yaitu Kue Lapis, Kue Mendut, Kue Pipis, Kue Utri, dan masih banyak lagi lainnya.

            Segala macam varian Kue Basah sangat diminati berbagai kalangan, hal ini dapat dilihat dari banyaknya pedagang yang menjual Kue Basah dijajakan jajanan tradisional. Makanan tradisional yang masih digemari hingga sekarang tentu memiliki keistimewaan tersendiri. 

            Melalui makanan tradisional seperti Kue Basah, para koki sekarang juga belajar dari resep-resep tradisional untuk membuat makanan yang unik tanpa meninggalkan rasa dan wujud aslinya. Selain enak, Kue Basah juga sangat cocok untuk dijadikan sebagai sajian di dalam snack dan cemilan sehat untuk keluarga di rumah.

            Kue Basah dapat anda sajikan diberbagai acara keluarga, arisan Rt, Pengajian, hajatan, dan lain sebagainya. Rasa dari Kue Basah berciri khas manis legit dengan berbagai jenis dan pilihan bentuk unik. Ada Kue Basah yang berisi pisang dan dibungkus dengan daun kemudian dikukus, ada yang berisi ampas dan sagu mutiara yang dibungkus daun kemudian dikukus juga. 

            Kali ini Kue Basah yang akan kami sajikan untuk anda adalah Kue Lapis yang istimewa. Kue Lapis merupakan salah satu jajanan lezat yang sehat dan sangat digemari banyak orang. keunikan dari Kue Lapis yaitu wujudnya yang berlapis-lapis dan berbeda warna. Pada umumnya Kue Lapis berwarna putih dan hijau, ada juga merah dan putih, namun jika anda menginginkan warna yang lain juga dapat anda kreasikan warna sesuai keinginan anda.

            Kue Lapis menjadi jajanan wajib keluarga kami ketika Lebaran Hari Raya karena banyak sanak saudara yang menggemarinya, sajian ini juga berbeda dengan sajian orang lain yang kebanyakan menyajikan roti sehingga terkesan monoton. Zonamakan.blogspot.com akan mengulas Resep Kue Lapis secara lengkap.

            Kue Basah berupa Kue Lapis ini dapat anda nikmati dengan minuman hangat yang manis, seperti kopi, teh manis, dan susu. Simak Resep Kue Basah sebagai berikut.

            Resep Kue Basah
            Resep Kue Basah

            Bahan Kue Basah, Kue Lapis :

              1. 5 btr telur
              2. 1/2 kg tepung terigu
              3. 1/2 kg gula pasir
              4. 2 gelas santan kental (didihkan,dinginkan)
              5. 1 sdt SP
              6. 1/2 sdt vanili
              7. 1/2 sdt garam

              Cara Membuat Kue Basah, Kue Lapis :

              1. Kocok telur,gula pasir,SP dan vanili selama 10 – 15 mnt sampai mengembang
              2. Masukkan garam aduk rata
              3. Kemudian masukkan santan dan tepung terigu secara perlahan-lahan,aduk rata
              4. Pisahkan 3 bagian utk diberi masing2 pewarna sesuai selera..(pink,hijau,coklat)
              5. Masukkan ke dalam loyang bulat uk 26 cm yg telah dialas dgn kertas roti
              6. Kukusan harus dipanasi terlebih dahulu dan tutup nya di bungkus dengan kain
              7. Kukus dahulu bagian 1 selama 10 menit,kemudian bagian ke 2 selama 10 menit
              8. Terakhir bagian ke 3 selama 15 menit hingga matang 
              Kue Lapis yang memiliki hasil baik terlihat dari tingkat kelengketan Kue Basah tersebut. Apabila Kue Lapisnya sangat lengket saat dipegang berarti Kue Lapis tersebut gagal, tapi apabila saat dipegang hasilnya kalis atau tidak lengket berarti Kue Lapis tersebut cara membuatnya benar. Ikuti terus panduan resep dan cara membuat aneka kue serta masakan dan minuman dari kami agar dapat menyajikan segala masakan dengan benar dan hasilnya memuaskan. 

              Demikian Cara Membuat dan Resep Kue Basah yang lezat dang lengkap. Simak resep kami sebelumnya yaitu Resep Kari Ayam Spesial Gurih Rempah yang tak kalah istimewa. Nantikan step by step resep masakan dari kami selanjutnya. Selamat mencoba
              READ MORE - Resep Kue Basah, Kue Lapis Manis

              Resep Kari Ayam Spesial Gurih Rempah

              Resep Kari Ayam - Para penikmat kuliner nusantara tentunya sudah mengetahui apa itu Kari Ayam. Kari Ayam yaitu olahan ayam yang dibuat dengan kuah santan dilengkapi menggunakan bumbu rempah yang lengkap. Kuah santan yang kental menjadikan olahan Kari Ayam sangat lezat.

              Kudapan istimewa ini dapat kita jumpai dibeberapa warung makan, terlebih di rumah makan Padang atau minang karena ciri khas masakan lauk pauk di daerah Sumatera adalah berkuah santan kendal. Keunikan dari Kari Ayam adalah cita rasa yang dimilikinya sangat gurih dan aroma rempahnya sangat terasa.

              Bagi anda yang memiliki kadar kolesterol tinggi mungkin akan menghindari Kari Ayam ini, terutama bagi anda yang sedang diet, karena lemak dari ayam tidak dihilangkan dan santan juga sangat kental dengan tujuan untuk tetap menjaga keaslian rasa dari ayam tersebut sehingga memberikan rasa yang istimewa.

              Dari pada anda bosan dengan olahan ayam yang hanya digoreng atau disambal, kami menyajikan resep yang berbeda yaitu olahan ayam yang diubah menjadi Kari Ayam. Meskipun kolesterolnya cukup tinggi, namun makanan ini tidak perlu dihindari karena dapat memberikan banyak manfaat juga bagi tubuh kita. 

              Sikecil dirumah yang suka rewel dengan masakan yang itu itu saja, mungkin olahan Kari Ayam dapat dijadikan alternatif lain agar si kecil mau makan ayam. Dijamin kuah dari Kari Ayam sangat berbeda, mungkin jika dilihat sekilas seperti rendang.

              Kari ayam rasanya gurih, sedikit pedas, namun tidak amis, dan membuat ayam menjadi sangat empuk. Cara pemasakan Kari Ayam agar enak dan empuk sangat mudah, di dalam artikel kami kali ini akan kami ulas bagaimana cara pembuatannya dengan benar.

              Zonamakan.blogspot.com menyajikan berbagai resep pilihan yang istimewa sehingga wajib anda kunjungi terus, agar kreasi masakan anda di rumah terus bertambah. Berikut ini adalah Resep Kari Ayam yang akan kami sajikan dengan lengkap.

              Resep Kari Ayam
              Resep Kari Ayam

              Bahan Kari Ayam :

              1. ½ ekor (800-1000 gram) ayam kampung
              2. 3 sdm minyak goreng
              3. 2 ½ cm kayu manis
              4. 1 tangkai serai, ambil bagian putihnya, memarkan
              5. 700 ml santan encer
              6. 1 sdt garam
              7. 125 ml santan kental

              Bumbu Halus Kari Ayam :

              1. 10 butir bawang merah
              2. 3 siung bawang putih
              3. 6 buah cabai merah
              4. 2 ½ cm jahe
              5. 4 butir kemiri
              6. 5 cm kunyit

              Bumbu Rempah Kari Ayam (Haluskan) :

              1. 1sdm ketumbar
              2. 1 sdt jintan
              3. ¼ butir kelapa

              Cara Membuat Kari Ayam :

              1. Potong ayam menjadi 12. Sisihkan.
              2. Panaskan minyak di atas api sedang, tumis bumbu cabai, kayu manis, dan serai sampai harum (3-4 menit). Bubuhkan bumbu rempah, aduk rata selama 3 menit.
              3. Masukkan potongkan ayam, aduk sampai ayam kaku dan bumbu rata.
              4. Tambahkan santan encer dan garam. Didihkan sambil aduk sesekali (wajan jangan ditutup). Masak sampai ayam empuk dan bumbu mengental (30 menit). Jika belum empuk tambahkan sedikit air, masak terus sampai empuk.
              5. Tuangkan santan kental, masak sambil aduk sesekali selama 2-3 menit sampai mendidih.
              Sajikan Kari Ayam dengan nasi yang pulen dan santap selagi hangat. Jangan lupa lengkapi juga dengan minuman yang segar untuk menambah kenikmatan anda. Demikian Cara Membuat dan Resep Kari Ayam yang enak dengan bumbu rempah yang lengkap dari kami. Praktekkan juga Resep Roti Tawar Empuk Mudah dan Praktis sebagai sajian utama sarapan anda bersama keluarga kesayangan. Nantikan resep-resep istimewa kami selanjutnya. Terima kasih atas kesetiannya bersama kami diblog ini. Selamat mencoba, semoga bermanfaat
              READ MORE - Resep Kari Ayam Spesial Gurih Rempah

              Resep Cara Membuat Pecel Madiun Komplit Enak Asli

              Resep Cara Membuat Pecel Madiun Komplit Enak Asli - Siapa tidak tau dengan makanan pecel khas jawa ini? Makanan enak dan kaya akan serat ini adalah menu sarapan saya tiap pagi. namun, pernahkah kalian membuat pecel sendiri di rumah? Saya yakin kalian pasti ada yang belum pernah.

              Tenang saja, dengan Resep Cara Membuat Pecel Madiun Komplit Enak Asli ini saya akan ajak kalian untuk mencoba membuat nasi pecel madiun lengkap dan komplit. Tentunya sangat enak, nikmat, dan maknyus. Cara membuat pecel madiun ini pun tidak sulit melainkan mudah dan sangat bisa kalian coba sendiri di rumah.

              Selain itu, Resep Cara Membuat Pecel Madiun Komplit Enak Asli ini juga bisa kalian jadikan peluang usaha yang sangat menguntungkan. Dijamin laris. Karena resep pecel madiun ini sangat enak dan lezat. Berikut adalah Resep Cara Membuat Pecel Madiun Komplit Enak Asli :

              Resep Pecel Madiun Lengkap Komplit


              Resep Cara Membuat Pecel Madiun Komplit Enak Asli

              Resep Cara Membuat Pecel Madiun Komplit Enak Asli


              Bahan Membuat Pecel Madiun Komplit dan Lengkap :
              • 750 gram nasi putih

              Bahan Pecel:
              • 100 gram daun pepaya, direbus
              • 100 gram kacang panjang, dipotong 3 cm, direbus
              • 50 gram taoge, direbus
              • 50 gram kembang turi, direbus
              • 6 lembar kol, diiris kasar, direbus
              • 50 gram bayam, dipetiki, direbus
              • 1 buah timun, dibelah 4 panjang, dipotong kotak
              • 1 ikat daun kemangi, dipetiki

              Bahan Sambal Kacang:
              • 150 gram kacang tanah kulit, digoreng, dihaluskan
              • 300 ml air panas

              Bumbu Halus:
              • 4 buah cabai merah, digoreng
              • 3 buah cabai rawit, digoreng
              • 3 siung bawang putih, digoreng
              • 2 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
              • 1/2 sendok teh terasi goreng
              • 1 sendok teh asam jawa
              • 3 sendok makan gula merah
              • 1/2 sendok makan garam

              Bacem Paru:
              • 250 gram paru, direbus, dipotong 7x5 cm
              • 200 ml air kelapa
              • 2 lembar daun salam
              • 2 cm lengkuas, dimemarkan
              • 1 sendok makan kecap manis
              • 1 sendok teh garam
              • 25 gram gula merah
              • 1 sendok teh air asam dari 1/2 sendok teh asam dilarutkan dalam 1/2 sendok makan air

              Bumbu Halus:
              • 4 butir bawang merah
              • 3 siung bawang putih
              • 1/2 sendok teh ketumbar

              Bahan Pelengkap:
              • rempeyek kedelai
              • serundeng
              • orek tempe


              Cara Membuat Pecel Madiun Lengkap dan Komplit:

              1. Campur bumbu halus, paru, air kelapa, daun salam, lengkuas, kecap manis, garam, gula merah, dan air asam sampai rata. Rebus sampai matang dan meresap.
              2. Goreng sebentar di dalam minyak yang sudah dipanaskan.
              3. Sambal kacang, aduk bumbu halus, kacang, dan air sampai rata.
              4. Sajikan nasi, sayuran, sambal kacang, bacem paru, dan pelengkap
              Untuk 6 porsi

              Seperti itulah cara membuat pecel madiun yang enak dan maknyus dengan menggunakan Resep Cara Membuat Pecel Madiun Komplit Enak Asli. Cocok juga untuk kalian jadikan peluang usaha yang mengiyurkan. Semoga Resep Cara Membuat Pecel Madiun Komplit Enak Asli ini bermanfaat untuk kalian. Selamat mencoba.

              Baca Juga:
              READ MORE - Resep Cara Membuat Pecel Madiun Komplit Enak Asli
               

              Search This Blog

              Most Reading

              Powered by Blogger.