Pages

RESEP MEMBUAT KUE LUMPUR KENTANG SUSU SPESIAL

Resep Kue Lumpur Kentang Susu ini merupakan kreasi lain dari resep kue lumpur Kentang pada resep aneka kue yang sudah mimin bagikan beberapa waktu lalu. Soal rasa, pastinya kue ini lebih legit dan nikmat karena dibuat dengan bahan tambahan susu kental manis.

Resep Kue Lumpur Kentang Susu
Resep dan Cara Membuat Kue Lumpur Kentang Susu yang Enak 

Waktu yang Diperlukan

Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk membuat kue lumpur? Secara umum sih waktu untuk membuat kue lumpur ini cukup singkat, bunda cukup menyiapkan waktu 20 menit untuk persiapan, dan 20 menitnya lagi untuk memasak.

Persiapan dan Peralatan yang Digunakan

Nah, lalu bahan-bahan apa saja yang harus disiapkan untuk membuat kue lumpur kentang susu yang enak, disukai banyak orang dan juga laris manis jika dijual? Hal pertama yang harus disiapkan adalah perlengkapan dapur seperti: Wadah, Timbangan, Sendok teh, Parutan keju, Cetakan dan Sendok sayur. Dan yang ke-dua yaitu bahan baku kue lumpur seperti: Tepung, Kentang, Susu, dll. 

Lebih lengkapnya, simak tutorial cara membuat kue lumpur kentang susu yang enak dan mudah berikut ini:


RESEP DAN CARA MEMBUAT KUE LUMPUR KENTANG SUSU

Bahan Kering :
  • 500 gram Tepung terigu
  • 250 gram Gula pasir
  • ½ sendok teh Garam
  • ½ sendok teh  Vanili

Bahan Basah :
  • 250 gram Kentang, direbus sampai matang, kemudian dihaluskan.
  • 850 ml Susu segar
  • 250 gram Margarin, dicairkan.
  • 4 butir telur

Bahan Topping: 


Cara Membuat :
  1. Masukkan telur, vanili, dan gula pasir ke dalam wadah, kemudian aduk (jika memiliki mixer, kita memakai mixer selama 10 menit) sampai tercampur rata.
  2. Masukkan kentang, aduk sampai tercampur rata.
  3. Tambahkan tepung terigu, aduk lagi hingga adonan tercampur rata.
  4. Masukkan garam, susu dan margarin, aduk lagi sampai tercampur rata dan membentuk adonan yang kental.
  5. Panaskan cetakan yang sebelumnya sudah dioles mentega atau margarin.
  6. Ambil adonan secukupnya dengan menggunakan sendok makan atau sendok sayur, tuang ke dalam cetakan, masak selama 1 menit sampai 2 menit.
  7. Tambahkan kismis, masak sampai masak sampai matang, angkat, taburkan keju cheddar diatasnya.
Tips Masakan: - Pilihlah bahan-bahan yang berkualitas, untuk hasil kue lumpur yang maksimal.- Saat memilih kentang usahakan masih segar, dan tidak terdapat akar.
READ MORE - RESEP MEMBUAT KUE LUMPUR KENTANG SUSU SPESIAL

CARA MEMBUAT KUE LUPIS KETAN BETAWI


Resep Kue Lupis Ketan Betawi Sederhana Spesial Asli Enak. Kue lupis legit tradisional atau sering disebut juga kue lopis kukus terbuat dari bahan dasar beras ketan Istimewa, rasanya manis dan enak, rasa manis didapat dari gula merah asli jawa, walaupun kue ini khas betawi di Padang juga ada termasuk di kota-kota lainnya, karena kue basah ini sudah termasuk jajanan pasar dan termasuk jenis kue
READ MORE - CARA MEMBUAT KUE LUPIS KETAN BETAWI

RESEP KUE LUMPUR LABU KUNING

Kue Lumpur Labu Kuning ini memiliki tekstur yang lembut di mulut dan rasanya juga enak banget. Nggak kalah lezatnya deh dengan kue lumpur kentang yang sudah diulas sebelumnya. Bahkan lebih enak dan punya rasa yang unik. Alhamdulillah banget setiap nyoba bikin kue lumpur dari Labu Kuning ini selalu ludes dan laris manis. 

RESEP KUE LUMPUR LABU KUNING
Resep dan cara membuat Kue Lumpur Labu Kuning yang Enak

Buat bunda yang pengen tau cara membuat Kue Lumpur Labu Kuning yang Enak, Lembut dan Mudah, Bunda bisa kok belajar dengan mengikuti Tutorial Memasak seperti dibawah ini.. Oh iya, untuk topping kue lumpurnya bisa disesuaikan dengan selera bunda sendiri ya, bisa pakai topping keju, topping chocochip atau bahkan make topping dari adonan kue lumpur yang diberi pasta coklat. Yuhuu... Ini dia Resep Membuatnya.. :L 

KUE LUMPUR LABU KUNING 

Bahan : 
  • 500 gr pure labu kuning 
  • 3 kuning  telur 
  • 2 putih telur 
  • 250 gr gula pasir 
  • 1/2 sdt garam 
  • 1 sdt vanilli 
  • 250 gr tepung terigu serbaguna 4
  • 50 ml santan dari 1/2 butir kelapa 
  • 2 helai daun pandan, simpulkan 
  • 100 gr margarin, lelehkan 
  • kismis untuk topping secukupnya 


Cara Membuat : 
  1. Masak santan bersama daun pandan sampai mendidih. Dinginkan. 
  2. Kocok telur dan gula pasir hingga mengembang dan berwarna pucat. Tambahkan garam dan vanilli, kocok hingga rata. 
  3. Masukkan santan sedikit demi sedikit sambil terus dikocok rata dengan mixer kecepatan rendah atau bisa diaduk memakai spatula. 
  4. Masukkan pure labu bergantian dengan tepung terigu. Aduk hingga rata. 
  5. Masukkan margarin leleh. Aduk hingga rata. 
  6. Panaskan cetakan kue lumpur, tuang adonan ke dalamnya dan tutup, gunakan api kecil ya. Setelah 3/4 matang, beri topping dan lanjutkan memasak hingga matang. 
  7. Angkat dan Sajikan

Tips Masak Kue Lumpur Labu Kuning: Cetakan kue lumpur ini cukup diolesi margarin/minyak sekali aja yaa. Untuk warnanya, warna kuning kue lumpur labu yang menarik ini tergantung dari warna labu yang akan dipakai untuk membuat kue yaa. Selamat mencoba..
READ MORE - RESEP KUE LUMPUR LABU KUNING

CARA MEMBUAT LEMPER AYAM SPESIAL


Resep Lemper Ayam Sederhana Spesial Asli Enak. Kue lemper isi adalah penganan yang terbuat dari beras ketan yang dibungkus daun pisang dengan aneka kreasi isi yang bernaekaragam jenis, pada umumnya lemper berisi olahan daging ayam, sayur, daging sapi, abon sapi, abon ikan, seperti makanan dan masakan lainnya lemper pun banyak yang dimodifikasi. Lemper mirip dengan Arem arem tapi bedanya hanya di
READ MORE - CARA MEMBUAT LEMPER AYAM SPESIAL

CARA MEMBUAT BOLU PANDAN LEMBUT


Resep Bolu Pandan Lembut dan Empuk Sederhana Spesial Asli Enak. Bolu pandan adalah variasi dan aneka kreasi dari kue bolu dengan sentuhan aroma pandan hijau wangi yang enak dan harum menjadikan kue bolu ini disenangi dan diminati oleh anak-anak dan orang dewasa, baik bolu pandan kukus maupun bolu pandan panggang/bakar. Durasi untuk membuat bolu pandan empuk berkisar 45 menit. Cara membuatnya
READ MORE - CARA MEMBUAT BOLU PANDAN LEMBUT

CARA MEMBUAT CIRENG BANDUNG RENYAH DILUAR EMPUK DIDALAM


Resep Cireng Bandung Renyah Crispy Khas Sunda Sederhana Spesial Asli Enak. Inilah saudara-saudara setanah air resep cireng Bandung, Jawa Barat. Ada dua tipe cireng sebenarnya tanpa isi atau pakai isi aneka rasa dari yang tradisional isi sambal oncom, keju, sampai sayuran. Jajanan bandung ini sangat pas dan cocok untuk dijadikan inspirasi makanan camilan atau cemilan bersama keluarga yang sedang
READ MORE - CARA MEMBUAT CIRENG BANDUNG RENYAH DILUAR EMPUK DIDALAM

Resep Es Loli Buah Alpukat Sehat Enak


Resep Es Loli Buah - Masih sama seperti Resep Minuman sebelumnya yang menghadirkan kesegaran. Berhubung cuaca sedang panas, sehingga zonamakan selalu menginginkan berbagai kreasi minuman yang segar namun tetap sehat. Untuk berinovasi dengan aneka minuman sehat ternyata sangat mudah. Hari ini kami membuat kreasi Resep Es Loli Buah dan buah yang kami gunakan adalah buah alpukat karena kebetulan di dapur sudah ada buah Alpukatnya, tinggal mencari bahan lainnya yang dapat dibeli di warung dekat rumah.

Resep Es Loli Buah sangat simpel dan sangat cocok dijadikan cemilan sehat untuk anak kecil diatas umur 1 tahun hingga orang dewasa. Karena bahan-bahan yang digunakan dalam Resep Es Loli Buah adalah bahan-bahan alami sehingga aman dikonsumsi sehari-hari. Seperti yang kita gunakan pada Resep Es Loli Buah kali ini adalah Buah Alpukat, yang memiliki segudang manfaat penting untuk tubuh. Dari berbagi sumber yang kami temukan, menginformasikan bahwa buah Alpukat memiliki banyak kandungan vitamin didalamnya, diantaranya yaitu lemak tak jenuh yang dapat menurunkan kolesterol dan menurunkan resiko stroke serta jantung, protein, kandungan gula rendah, vitamin dan mineral, serta serat.

Manfaat yang didapat dari buah Alpukat sangat besar, mengkonsumsinya sesering mungkin dapat membantu menyehatkan organ tubuh kita agar tidak terserang penyakit yang tidak diinginkan. Resep Es Loli Buah Alpukat yang kali ini akan kita coba juga menggunakan bahan pelengkap lainnya yang memiliki manfaat ekstra juga yaitu madu, susu, dan agar-agar. Tambahan bahan yang kaya akan protein dan serat serta vitamin, membuat kita semakin iingin membuat Resep Es Loli Buah Alpkat ini. 

Ini hari weekend, yuk bunda ajak si kecil kedapur, nyobain bikin sendiri Resep Es Loli Buah Alpukat, tentunya harus ada bunda yang ngawasin ya. Bahan-bahan yang digunakan dalam Resep Es Loli dapat anda beli di toko buah dan warung, atau supermarket terdekat. Harga bahan-bahan yang digunakan juga cukup terjangkau. Apabila anak Anda susah makan buah, Resep Es Loli Buah ini dapat menjadi alternatif unik yang dapat membantu para ibu memberikan asupan gizi buah kepada sikecil. 

Untuk stik yang digunakan, anda dapat menggunakan sstik es krim dan cetakan es besar, atau menggunakan cetakan khusus Es Loli biasanya sudah ada, dapat anda beli di toko plastik, toko kue dan di tupperware juga ada, sehingga tidak perlu repot-repot membeli stik es krim yang hanya dapat digunakan sekali pakai. Langsung saja simak secara cermat Resep Es Loli Buah Alpukat Sehat Enak berikut ini.
Resep Es Loli Buah
Resep Es Loli Buah

Bahan Resep Es Loli Buah Alpukat :

    1. Siapkan 1 buah alpukat (ambil daging buahnya).
    2. Siapkan 300 ml air.
    3. Siapkan 5 sdm susu Frisian Flag.
    4. Siapkan 1 sdm madu.
    5. Siapkan 5 gr agar-agar tanpa rasa.

      Cara Membuat Resep Es Loli Buah Alpukat :

      1. Langkah pertama, larutkan 5 sdm susu Frisian Flag dengan 300 ml air.
      2. Haluskan daging buah alpukat bersama susu, madu dan agar-agar hingga merata.
      3. Selanjutnya tuangkan bahan-bahan tersebut ke dalam panci.
      4. Masak adonan tersebut sampai mendidih, kemudian tuang ke dalam cetakan es loli. Diamkan hingga dingin, kemudian tusuk dengan stik es krim.
      5. Simpan loli avojelly di dalam freezer hingga membeku.
      6. Setelah dingin, keluarkan cetakan berisi es loli avojelly dari dalam freezer, lalu letakkan sejenak di atas wadah berisi air matang agar es mudah dilepas dari cetakannya.
      Setelah Es Loli Buahnya diambil dari cetakan maka harus segera dikonsumsi, karena jika tidak maka akan meleleh. Jika stok Es Loli masih banyak, maka masukkan lagi kedalam freezer. Es Loli Buah bikinan sendiri baiknya dikonsumsi sebelum 3 hari, meskipun sampai seminggu di freezer tidak akan menjamur namun demi menjaga cita rasa dan kandungan baik yang ada di dalam Es Loli Buah tetap terjaga. 

      Anda dapat menggunakan berbagai macam buah kesukaan anda atau kelarga anda, jadi tidak harus alpukat. Untuk bahan lainnya disamakan dengan diatas. Mau tau kreasi Es Loli apa lagi dari kami? Ikuti terus resep dari kami di zonamakan.blogspot.com akan selal menghadirkan resep-resep pilihan. Jangan lupa cobain juga resep kami sebelumnya, Cara Membuat Es Teler Spesial Segarnya asli bikin nagih rasanya. 

      Demikian Cara Membuat Dan Resep Es Loli Buah Alpukat yang sehat dan enak. Kreasi masakan dan minuman enak tidak harus ribet dan tidak harus mahal. Berbagai jenis buah ternyata ada beribu cara untuk dapat mengkreasikannya menjadi sebuah minuman atau makanan yang lezat. Resep Es Loli Buah ini juga dapat dijadikan ide bisnis yang bagus. Selamat mencoba
        READ MORE - Resep Es Loli Buah Alpukat Sehat Enak
         

        Search This Blog

        Most Reading

        Powered by Blogger.