Pages

RESEP BAKWAN KENTANG SAYUR JAMUR TIRAM

Cara Membuat Bakwan Kentang Wortel Sayur Jamur Tiram Resep
Resep Bakwan Kentang - Wortel dan jamur tiram adalah campuran sayuran dari gorengan enak dan garing kali ini. Variasi gorengan sederhana berbahan adonan tepung terigu dan sayur yang digoreng renyah dan gurih ini lebih dikenal dengan sebutan bakwan sayur. Akan tetapi penggunaan bahan kentang membuatnya lebih unik dan semakin bercita rasa.

Gorengan yang dimaksud, selain cukup dikenal dengan sebutan bakwan sayur, di beberapa daerah juga sering disebut bala-bala, perkedel, gimbal, dan barangkali dengan sebutan lainnya. Enak disantap bersama cabe rawit, aneka saus atau teman makan nasi.

Bakwan yang garing dan renyah tetapi empuk digigit akan menjadi kreasi gorengan yang patut untuk dicoba, berikut ini adalah bahan dan bumbu yang kita persiapkan untuk membuat bakwan kentang adalah sebagai berikut.

Resep Bakwan Kentang
  • 500 gram kentang
  • 100 gram jamur tiram disuwir-suwir tipis, cuci bersih lalu peras
  • 100 gram wortel dipotong korek
  • 1 buah bawang bombay diiris dadu kecil
  • 1 batang daun bawang diiris tipis
  • 1 butir telur
  • 100 gram tepung terigu
  • 1/2 sdt baking powder
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt merica
  • 1 sdt kaldu bubuk atau sesuai selera
  • 1 sdm ketumbar dihaluskan
  • 4 siung bawang putih dihaluskan
  • minyak untuk menggoreng
Cara Membuat Bakwan Kentang yang Renyah
  1. Kupas kulit kentang lalu iris-iris bentuk korek tipis, gunakan alat serut kentang supaya lebih cepat dan praktis kemudian cuci sampai bersih.
  2. Kocok lepas telur dengan bumbu halus (ketumbar dan bawang putih), garam, merica dan kaldu bubuk hingga rata.
  3. Campurkan kentang, jamur, wortel, bawang bombay dan daun bawang dalam sebuah wadah. Masukkan kocokan telur, baking powder dan tepung terigu lalu aduk-aduk hingga semua adonan tercampur rata.
  4. Panaskan minyak yang cukup banyak, gunakan 1 sendok makan untuk mengambil adonan kemudian goreng hingga matang kecoklatan. Angkat dan tiriskan lalu siap untuk disajikan.
READ MORE - RESEP BAKWAN KENTANG SAYUR JAMUR TIRAM

RESEP GULAI TELUR KUNING PADANG

Cara Membuat Gulai Telur Kuning Resep Padang
Resep Gulai Telur Padang dengan kuah kuning santan enak khas Padang. Bumbu gulai yang berempah dan bercita rasa gurih biasa divariasikan untuk berbagai macam penggunaan bahan masakan sehingga terasa spesial dan lebih istimewa.

Telur, baik direbus atau telur ceplok juga bisa menjadi hidangan favorit dengan kuah gulai yang enak dan lekoh. Selain telur ayam, telur puyuh atau telur bebek sebagai pilihannya, bahan utama seperti tahu, ikan teri, kentang atau lainnya juga dapat menjadi campurannya.

Tidak hanya daging kambing, sapi, ikan atau ayam, cara membuat gulai telur merupakan salah satu alternatif sederhana dalam memasak gulai yang enak dan gurih.

Bahan dan bumbu :
  • 10 butir telur rebus
  • 3 buah asam kandis
  • 2 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 batang serai digeprek
  • 3 cm lengkuas digeprek
  • 650 ml air
  • 1 bungkus kecil santan kara
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt kaldu bubuk atau sesuai selera
  • minyak untuk menumis
Haluskan :
  • 5 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 3 cm kunyit
  • 3 cm jahe
  • 1 sdm ketumbar
  • 1/4 sdt jinten
  • 15 buah cabe keriting merah
CARA MEMBUAT GULAI TELUR :
  1. Panaskan wajan lalu beri sedikit minyak, setelah panas tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk, serai dan lengkuas serta aduk-aduk hingga harum.
  2. Tuang air, masukkan asam kandis serta beri garam dan kaldu bubuk lalu aduk rata. Masukkan santan kara, aduk-aduk agar santan tidak pecah dan masak hingga mendidih.
  3. Masukkan telur rebus, aduk kemudian masak kuah agak menyusut dan matang serta mengental. Angkat dan siap untuk disajikan dengan taburan bawang goreng.
READ MORE - RESEP GULAI TELUR KUNING PADANG

Resep Udang Panggang Bumbu Rica Rica

Udang adalah ikan yang banyak mengandung protein, rasaya yang manis dan gurih, membuat udang banyak digemari oleh hampir setiap kalangan. Bila biasanya rica rica terbuat dari ayam, maka udangpun tentunya akan lebih enak, karena selain pedas, ada juga rasa manis dan gurih, bahan utama dari udang panggang rica rica adalah udang pancet ukuran besar, pastikan saat membeli udang, pilihlah udang yang
READ MORE - Resep Udang Panggang Bumbu Rica Rica

RESEP PIZZA KEJU SAUS BARBEQUE ALA RUMAHAN

Cara Membuat Pizza Keju Mozarella Saus Barbeque Resep Ala Rumahan
Resep Pizza keju mozzarella saus barbeque ala rumahan. Membuat sendiri makanan dari italia yang enak dan lezat dengan adonan dasar roti pizza sederhana yang mudah, selanjutnya kita hanya tinggal menentukan aneka saus dan topping pizza karena merupakan peranan penting dalam hal menentukan selera dan cita rasa.

Sebelum memutuskan jajanan kuliner apa yang akan dipilih di akhir pekan ini, sebaiknya pertimbangkan dulu untuk membuat pizza sendiri di rumah. Selain cara bikinnya cukup mudah, cita rasanya juga sangat enak dan lezatos.

Cara membuat pizza homemade biasa dilakukan dengan dipanggang memakai oven atau juga menggunakan teflon, pada kesempatan kali ini kita coba dulu dengan oven. Olesan saus barbeque menjadi pilihan untuk sausnya dan mozarella menjadi topping keju yang menggugah selera.

Bahan adonan pizza :
  • 200 gram tepung terigu segitiga
  • 6 gram ragi instan (fermipan)
  • 100 ml air hangat
  • 25 ml minyak sayur
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt gula
Bahan topping :
  • 1/4 buah bawang bombay ukuran besar
  • 1/2 buah tomat merah
  • 100 gram jamur kancing
  • 1/4 buah paprika merah dipotong dadu
  • 1/4 buah paprika hijau dipotong dadu
  • 80 gram daging sapi diiris tipis lalu panggang dengan teflon tanpa minyak hingga berubah warna
  • 120 gram keju mozzarella atau sesuai selera diiris tipis
  • 100 gram saus barbeque instan
Resep dan Cara Membuat Pizza
Cara Membuat Pizza Rumahan
  1. Campurkan ragi, gula dan air hangat dalam gelas serta aduk rata kemudian sisihkan hingga 10 menit dan berbuih. Gunakan gelas yang tinggi agar tidak meluap keluar atau tumpah.
  2. Campur dan aduk rata terigu dan garam dalam sebuah wadah, tuang ragi yang sudah berbuih tadi dan aduk rata kembali. Masukkan minyak sayur, aduk rata dan uleni hingga adonan kalis dan tidak menempel di tangan. Selanjutnya diamkan adonan selama 15 menit hingga mengembang.
  3. Ambil adonan dasar roti pizza di atas, pipihkan dan bentuk dalam loyang, bisa gunakan loyang bulat atau segi empat (silahkan buat pinggiran pizza sesuai kreasi atau polos saja).
  4. Olesi permukaannya dengan saus baebeque secara merata, tata irisan daging sapi, paprika, bawang bombay, jamur dan tomat di atasnya serta terakhir letakkan irisan keju mozarella.
  5. Panaskan oven dengan suhu 200 derajat celcius, setelah panas merata masukkan loyang lalu panggang selama 30 menit atau hingga matang.
  6. Keluarkan pizza dari oven, sajikan selagi panas untuk menikmati sensasi keju yang lumer atau masih meleleh.
READ MORE - RESEP PIZZA KEJU SAUS BARBEQUE ALA RUMAHAN

Resep Pepes Tahu Teri Medan

Pepes adalah lauk yang mudah untuk di buat, selain itu sehat dan mudah untuk di buat, bahan utama yang di gunakan adalah tahu putih di tambah dengan teri medan yang memiliki rasa gurih, di campur dengan beragam bumbu yang akan membuat pepes menjadi lebih istimewa. sajikan pepes tahu teri medan bersama dengan nasi putih yang masih hangat, sehingga rasanya lebih istimewa. Selain pepes tahu, anda
READ MORE - Resep Pepes Tahu Teri Medan

Resep Lele Goreng Dengan Sambal Matah

Resep Lele Goreng Dengan Sambal Matah. Lele adalah ikan hasil tambak yang memiliki tekstur berlendir serta memiliki kumis, ikan lele biasanya sangat sulit untuk di matikan, namun bila anda ingin membuat sajian yang terbuat dari ikan lele, akan lebih baik, saat membeli ikan lele, patikan ikan lele masih hidup, lalu minta sang penjual lele untuk mematikan ikan lele sekaligus, jadi kita lebih mudah
READ MORE - Resep Lele Goreng Dengan Sambal Matah

Resep Sambal Petis Tahu Goreng Hmmm

Resep Sambal Petis Tahu Goreng yg punya rasa Hhmmm mantap. haah pedas tentu, namanya aja sambel, berikut ini cara membuat saus warna pekat, sebagai pelengkap tahu goreng yg crispy.

Kita kenal beberapa aneka sambel milik tradisional indonesia, sebut saja , sambal terasi, sambal bajak, ijo dan banyak lagi, masing punya keunikan dan ruang tersendiri atau "tugas" masing-masing untuk membuat sebuah
READ MORE - Resep Sambal Petis Tahu Goreng Hmmm
 

Search This Blog

Most Reading

Powered by Blogger.